Lupa Kata Sandi BSI Mobile – Layanan bank semakin hari semakin banyak kemajuan, tidak terkecuali di layanan Mobile Banking. Hampir semua bank saat ini sudah menawarkan layanan mobile kepada setiap nasabahnya.
Tidak terkecuali bagi Bank Syariah Indonesia (BSI), bahkan bagi Anda yang ingin BUKA REKENING BSI sudah langsung bisa dilakukan secara online. Bukan sudah bisa, melainkan syarat pembukaan rekening BSI sendiri memang harus secara online.
Namun, pakaiatm.com bukan akan membahas mengenai cara buka rekeningnya, melainkan akan bahas mengenai salah satu masalah yang kerap terjadi pada pengguna BSI Mobile. Di mana yang akan dibahas sendiri yaitu mengenai masalah lupa kata sandi BSI Mobile.
Tentu, bagi para pengguna BSI Mobile akan sedikit panik jika mengalami hal ini. Karena transaksi seperti cek saldo, TOP UP OVO, GoPay, pembayaran, dan lainnya di mana dilakukan pada BSI Mobile akan sedikit terganggu.
Tenang dan tidak terlalu panik, karena pada pembahasan kali ini akan disampaikan secara lengkap mengenai penyebab dan cara untuk mengatasi lupa kata sandi atau password layanan BSI Mobile ini. Dan untuk cara mengatasinya sendiri sebenarnya sangat mudah dan tidak perlu datang ke kantor BSI.
Lupa Kata Sandi BSI Mobile
Lupa password dan kata sandi layanan mobile banking sendiri merupakan salah satu masalah yang sering terjadi bagi penggunaannya atau nasabah bank di Indonesia. Dengan begitu, pemilik layanan BSI Mobile akan bertanya mengenai apa faktor penyebab dan cara mengatasinya
Penyebab Lupa Kata Sandi BSI Mobile
Sebelum berlanjut ke pembahasan mengenai bagaimana cara mengatasi lupa kata sandi layanan BSI Mobile. Lebih baik Anda harus tahu terlebih dahulu faktor penyebab yang membuat Anda password BSI Mobile tidak diingat sama sekali. Berikut beberapa faktor penyebabnya:
- Terlalu banyak pikiran dan menyebabkan mudah lupa.
- Banyak PIN, password, kata sandi lain yang harus diingat.
- Kata sandi atau password perpaduan huruf dan angka yang cukup sulit.
- Sudah mengganti kata sandi baru, namun hanya ingat dengan kata sandi lama.
- dan beberapa penyebab umum lainnya yang tidak bisa disalahkan.
Cara Mendapatkan Kode Aktivasi
Seperti sudah disinggung di awal, jika mengatasi lupa Kata Sandi atau Password BSI Mobile sebenarnya sangat mudah dilakukan. Namun untuk kelancaran dalam mengatasi lupa kata sandi, terlebih dahulu pengguna BSI Mobile harus sudah melengkapi kode aktivasi.
Nah, bagi yang belum tahu cara mendapatkan kode aktivasi yang nantinya digunakan saat memulai pemprosesan, berikut langkah mudah untuk mendapatkannya.
1. Buka BSI Mobile Banking
Silahkan buka aplikasi BSI Mobile di smarthpone Android atau iPhone.
2. Klik Strip 3 Pojok Kiri Atas
Setelah itu, langsung saja klik menu strip 3 di pojok kiri atas.
3. Pilih Minta Kode Aktivasi Ulang
Kemudian pilih dan klik Minta Kode Aktivasi Ulang.
4. Pilih & Klik Lanjut
Nantinya akan muncul layar tampilan baru seperti gambar di atas, klik saja LANJUT.
5. Masukkan PIN BSI Mobile
Jika sudah, Anda akan diminta untuk memasukkan PIN BSI Mobile lalu klik SELANJUTNYA.
6. Klik Lanjut & Anda Dibawa ke Menu SMS
Setelah itu akan ada pemberitahuan berupa pengiriman kode aktivasi yang akan dilakukan melalui SMS. Dengan begitu Anda akan dibawa ke menu SMS. Proses ini membutuhkan pulsa, jadi pastikan sebelum meminta kode aktivasi nomor HP memiliki cukup pulsa.
Kemudian, tunggu sebentar maka kode aktivasi akan yang dikirimkan oleh pihak Bank Syariah Indonesia ke nomor HP yang terdaftar. Anda sudah berhasil mendapatkan kode aktivasi dan sudah bisa mulai mengatasi lupa atau tidak ingat kata sandi tersebut.
Cara Mengatasi Lupa Kata Sandi BSI Mobile
Setelah mendapatkan kode aktivasi, maka Anda hanya perlu berlanjut ke langkah mengatasi kata sandi atau password BSI Mobile yang lupa. Lebih jelas mengenai cara mengatasinya, simak ulasan ini sampai akhir.
1. Buka Aplikasi BSI Mobile
Pertama, buka aplikasi BSI Mobile di smartphone Anda.
2. Klik Strip 3
Lanjut dengan klik menu strip 3 di pojok kiri atas.
3. Pilih Pengaturan Kata Sandi
Nantinya pengguna BSI Mobile akan dibawa ke menu baru, langsung saja pilih menu Pengaturan Kata Sandi.
4. Klik Lupa kata Sandi
Jika sudah klik Lupa Kata Sandi?
5. Install Ulang Aplikasi BSI Mobile
Setelah itu, muncul layar baru berupa peringatan yang menyuruh pengguna BSI Mobile untuk lakukan install ulang aplikasi. Jika sudah di install ulang, langsung saja buka kembali aplikasi BSI Mobile tersebut.
6. Pilih Sudah Memiliki Rekening
Langsung saja pilih dan klik meni Sudah memiliki rekening.
7. Klik Aktivasi
Lalu Anda akan dibawa ke menu tampilan baru pilih saja yang Aktivasi.
8. Centang & Setujui Syarat & Ketentuan
Pengguna BSI Mobile nantinya akan diberikan sebuah syarat dan ketentuan. Baca dan pahami, jika setuju Centang dan klik SETUJU.
9. Input Nomor HP & Kode Aktivasi
Kemudian Anda akan diminta memasukkan Nomor Handphone dan Kode Aktivasi yang tadi berhasil didapatkan, lalu klik SELANJUTNYA.
10. Buat kata Sandi Baru
Terakhir, pengguna BSI Mobile akan diminta untuk membuat kata sandi baru. Buat Kata Sandi dan Konfirmasi Kata Sandi, usahakan kata sandi tersebut terdiri dari 6-8 karakter perpaduan huruf dan angka. Jika sudah klik Buat Kata Sandi.
Bagaimana? Mudah bukan cara mengatasi BSI Mobile yang lupa password? Tentu saja iya, karena Anda nantinya tidak perlu datang ke kantor cabang Bank Syariah Indonesia. Selain itu, Anda tidak akan dikenakan biaya sepeserpun.
Hanya saja, pengguna BSI Mobile yang lupa akan password tersebut perlu dan harus siapkan pulsa untuk bisa mendapatkan kode aktivasinya. Mungkin itu saja kiranya pembahasan mengenai tidak ingat kata sandi BSI Mobile yang dapat pakaiatm.com sampaikan. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.