Limit Transfer BJB ke Bank Lain Terbaru (Layanan & Kartu Debit)

Limit Transfer BJB ke Bank Lain – Dalam urusan transaksi kirim uang atau transfer, saat ini kalian bisa dapat dengan mudah mendapatkan layanan tersebut. Terutama bagi para nasabah bank-bank di Indonesia.

Sebab, kalian sudah bisa menggunakan layanan ATM, Mobile Banking atau SMS Banking dari bank guna melakukannya. Hal tersebut juga berlaku untuk para nasabah bank BJB (Bank Jawa Barat dan Banten).

Namun dalam kepentingan kalian melakukan transfer dengan layanan bank BJB, nantinya akan diberlakukan syarat ketentuan berupa limit transfer baik itu limit transfer ke sesama dan limit transfer ke bank lain.

Membahas limit atau batasan transfer tersebutlah yang perlu untuk diketahui oleh setiap nasabahnya. Nah pada kesempatan kali ini kami akan bahas mengenai limit transfer BJB ke bank lain secara lengkap.

Limit Transfer BJB ke Bank Lain

Mengenai limit transfer ke bank lain itu sendiri, bisa dikatakan akan terbagi menjadi dua yakni limit transfer setiap kartu debit dan limit transfer melalui layanan yang digunakan. Lebih jelasnya simak berikut ini.

Limit Transfer BJB ke Bank Lain Melalui Layanan

Untuk yang pertama, kami akan bahas mengenai limit transfer BJB ke bank lain melalui layanan yang ada seperti ATM, Mobile Banking, SMS Banking maupun Internet Banking.

1. Transfer Lewat ATM

Terkait limit kirim bank BJB ke bank lain lewat ATM nantinya akan disesuaikan dengan jenis kartu ATM atau kartu debit yang nasabah gunakan. Karena setiap jenis kartu debit BJB Silver, Classic dan Gold berbeda.

2. Transfer Lewat Mobile Banking

Sedangkan untuk transfer bank BJB ke beda bank lewat layanan Mobile Banking (BJB Digi), maka kalian para nasabah akan mendapatkan limit transfer beda bank sebesar Rp. 25.000.000 per harinya.

3. Transfer Lewat SMS Banking

Transfer tidak hanya bisa dilakukan lewat ATM dan Mobile Banking, yakni bisa juga melalui layanan SMS Banking. Di mana untuk limit kirim uang BJB ke beda bank lewat layanan SMS Banking sebesar Rp 25.000.000 / hari.

4. Transfer Lewat Internet Banking

Sama halnya dua layanan di atas, bagi nasabah BJB yang ingin kirim uang ke bank lain lewat layanan Internet Banking juga akan dikenai limit sebesar Rp. 25.000.000 / sekali transaksi kirim uang ke bank lain.

Limit Transfer BJB ke Bank Lain Setiap Kartu Debit

Jika di atas merupakan limit transfer BJB melalui layanan channel yang ada, selanjutnya kalian tinggal mengetahui limit transfer BJB dari setiap jenis kartu ATM atau kartu debit bank BJB yakni jenis Silver, Classic dan Gold.

1. Kartu Debit Silver

Untuk jenis kartu ATM atau debit Silver mungkin jadi jenis kartu terendah yang dikeluarkan bank BJB. Karena untuk limit transfer ke beda bank hanya diberikan limit sebesar Rp 10.000.000 per harinya.

2. Kartu Debit Classic

Kemudian untuk limit kirim uang BJB ke bank lain melalui kartu debit Classic akan diberikan limit lebih besar. Lantas berapa besaran limit tersebut? Nasabah akan dapatkan limit kirim beda bank Rp. 15.000.000 / hari.

3. Kartu Debit Gold

Jenis kartu debit BJB Gold jadi jenis yang paling besar dalam segalanya termasuk limit kirim uang. Karena nantinya nasabah dengan kartu jenis ini akan mendapatkan limit transfer beda bank sebesar Rp. 25.000.000 per hari.

Biaya Transfer BJB ke Bank Lain

Untuk para nasabah bank BJB yang melakukan kirim uang ke rekening bank lain nantinya akan dikenai sebuah biaya admin atau biaya layanan. Setiap biaya ini akan dikenakan per sekali transaksi.

Lalu untuk transfer BJB ke bank lain melalui ATM nantinya akan dikenai biaya admin sebesar Rp 6.500 / transaksi. Sedangkan transfer beda bank atau ke bank lain lewat BJB Digi akan dikenai biaya Rp 2.500 / transaksi dengan manfaatkan fitur BI Fast.

Kesimpulan

Mungkin seperti itulah kiranya pembahasan mengenai limit kirim uang BJB ke bank lain yang dapat pakaiatm.com sajikan. Semoga dengan adanya pembahasan mengenai limit transfer di atas bisa bermanfaat untuk semua yang membutuhkan.

Sumber Gambar : Admin pakaiatm.com