Cara Top Up Shopeepay Lewat JakOne Mobile – Ada banyak keuntungan yang bisa didapat bagi nasabah bank DKI, jika menggunakan layanan mobile banking bernama JakOne. Dimana dengan JakOne mobile, maka nasabah bisa melakukan transaksi secara realtime 24 jam, kapanpun dan dimanapun.
Bukan itu saja, dengan JakOne mobile Anda juga bisa melakukan transaksi seperti cek saldo, transfer, bayar tagihan, pembelian pulsa, token listrik, hingga top up e-wallet juga bisa dilakukan dengan mudah. Bahkan, JakOne memungkinkan Anda bertransaksi tanpa harus ke kantor cabang bank DKI.
Jadi bagi Anda nasabah bank DKI, akan sangat rugi jika tidak menggunakan layanan JakOne mobile ini. Meskipun JakOne mobile kerap kali dimanfaatkan untuk top up saldo e-wallet, namun banyak pengguna yang bertanya-tanya bagaimana caranya top up Shopeepay lewat JakOne mobile banking?
Mengingat pada menu top up Shopeepay tidak ada pilihan Bank DKI, jadi wajar saja bila banyak pengguna yang kebingungan dengan cara mengisi saldo Shopeepay. Meskipun demikian, Anda tidak perlu khawatir karena Anda masih bisa top up Shopeepay lewat JakOne Mobile, dengan cara berikut.
Cara Top Up Shopeepay Lewat JakOne Mobile
Cara isi saldo Shopeepay lewat JakOne mobile pada dasarnya sangat mudah, namun karena tidak ada pilihannya di halaman Shopeepay membuat pengguna kesulitan. Tapi tenang, karena disini kami akan berikan solusinya.
Nah, cara mengisi saldo Shopeepay lewat JakOne sebenarnya tak jauh berbeda dengan cara transfer bank DKI. Dimana top up bisa dilakukan menggunakan opsi transaksi antar bank, akan tetapi ini juga memungkinkan dikenakan biaya admin sesuai biaya transfer antar bank.
Meskipun terbilang merugikan, namun inilah satu-satunya cara yang bisa dilakukan untuk mengisi saldo Shopeepay lewat JakOne Mobile. Jika Anda penasaran dengan caranya, langsung saja ikuti langkah-langkah berikut.
1. Masuk ke Menu Shopeepay
Langkah pertama, silahkan Anda masuk ke menu Shopeepay terlebih dahulu, dengan cara buka aplikasi Shopee > Klik Saya > Shopeepay.
2. Pilih Isi Saldo
Langkah selanjutnya, pilihlah menu “Isi Saldo” pada menu utama halaman Shopeepay Anda.
3. Pilih Transfer Bank
Kemudian, pilihlah “Transfer Bank” sebagai metode untuk top up. Nah, pada tahap ini, Anda bisa memilih Bank Mandiri ataupun Bank Lain.
Dimana, keduanya caranya sama saja karena bisa menerima transfer dari semua bank. Untuk tutorial ini kami contohkan dari bank Mandiri.
Setelah memilih bank yang akan digunakan sebagai pembayaran Shopeepay. Silahkan lanjutkan dengan menekan tombol “Konfirmasi” di bawah.
4. Salin Kode Bayar Shopeepay
Maka setelah mengonfirmasi, akan muncul halaman berupa kode bayar. Pada tahap ini “Salin Kode Bayar” pada kolom no. rekening. Nantinya, no. rekening inilah yang akan digunakan sebagai tujuan top up.
5. Masuk ke Aplikasi JakOne Mobile
Setelah mendapatkan kode bayar top up Shopeepay. Selanjutnya, bukalah aplikasi JakOne Mobile dan lakukan login ke akun JakOne Anda.
6. Pilih Menu Transfer
Setelah berhasil masuk, pilihlah menu “Transfer” pada halaman utama aplikasi JakOne Mobile.
7. Pilih Transfer ke Rek. Bank Lain
Berikutnya, pada halaman transfer, pilihlah opsi “Transfer ke Rek. Bank Lain” karena kita akan bertransaksi beda bank.
8. Masukkan Informasi Transfer
Selanjutnya, tinggal masukkan informasi data transfer seperti berikut.
- Rek. Sumber : Isi dengan rekening tabungan Anda.
- Bank tujuan : Mandiri (sesuai yang Anda pilih di Shopeepay).
- Rek. Tujuan : kode bayar yang sebelumnya Anda salin. (tinggal paste saja).
- Nominal : masukkan jumlah top up yang diinginkan.
- Catatan : Hanya opsional, tidak di isi tidak apa-apa.
- Masukkan 6 digit PIN ATM.
- Jika sudah tinggal tekan Kirim.
9. Konfirmasi Transfer via JakOne
Selanjutnya, data akan ditampilkan dan pastikan semuanya sudah sesuai. Jangan lupa centang “tampilkan pengirim pada bukti pembayaran“. Jika sudah tekan Lanjut.
10. Masukkan PIN JakOne
Setelah mengonfirmasi transaksi, maka pada langkah selanjutnya Anda diminta untuk memasukkan PIN JakOne. Silahkan masukkan PIN JakOne dengan benar.
11. Top Up Shopeepay Selesai
Maka setelah itu, layar akan menampilkan bukti transaksi telah berhasil. Sekarang coba cek pada halaman Shopeepay apakah saldo sudah bertambah atau belum. Jika sudah, itu artinya top up telah berhasil.
Biaya Top Up Shopeepay Lewat JakOne
Meskipun cara top up Shopeepay lewat JakOne Mobile mudah dan praktis, namun seperti sudah kami jelaskan di atas bahwa cara top up ini memungkinkan akan ada potongan saldo untuk membayar biaya administrasi.
Untuk transaksi top up Shopeepay lewat JakOne mobile ini akan dikenai biaya admin yang berbeda seperti biaya top up Shopeepay pada umumnya. Karena dilakukan dengan metode transfer beda bank, maka biaya administrasi yang dikenakan sebesar Rp. 6.500 sesuai biaya transfer.
Belum lagi ada biaya admin yang langsung dipotong dari jumlah top up Shopeepay Anda, umumnya sebesar Rp. 500.- Jadi total, Anda akan dikenai biaya sebesar Rp. 7.000 untuk 1 kali top up Shopeepay lewat JakOne.
Batas Top Up Shopeepay
Meskipun dikenai biaya, namun Anda dapat melakukan top up Shopeepay sampai Rp. 2.000.000 untuk akun Shopeepay yang belum diverifikasi dan Rp. 10.000.000 untuk akun Shopeepay yang telah diverifikasi.
Shopeepay memiliki limit akumulasi saldo masuk hingga Rp. 20.000.000 per bulan. Limit ini akan kembali dari awal di tanggal 1 setiap bulannya.
Nah, itulah cara melakukan top up Shopeepay lewat JakOne mobile yang dapat pakaiatam.com sajikan. Dengan mengikuti cara isi ulang saldo Shopeepay lewat JakOne mobile, maka Anda tetap bisa mengisi saldo Shopeepay meskipun tidak ada pilihan opsi di halaman Shopeepay.