Cara Mengetahui Kartu Kredit BCA Sudah Aktif Atau Belum – Kartu kredit saat ini menjadi salah satu hal yang lazim khususnya bagi masyarakat perkotaan. Kartu kredit BCA memang menawarkan banyak kemudahan serta promo menguntungkan bagi para pengguna kartu kredit BCA.
Jika anda menggunakan kartu kredit BCA bisa mendapatkan banyak promo dari merchant yang bekerjasama dengan bank BCA. Jika anda telah mengajukan kartu kredit ke bank BCA kemudian telah di setujui nantinya anda akan mendapatkan kartunya.
Apabila anda sudah mendapatkan kartu kredit BCA maka segera lakukan aktivasi agar kartu kredit dapat digunakan untuk transaksi. Namun, sayangnya masih ada orang yang mungkin saja belum mengetahui cara aktivasi kartu kredit BCA sehingga banyak yang bingung apakah kartu kredit sudah aktif atau belum.
Ada beberapa cara yang bisa anda pilih untuk mengaktifkan kartu kredit BCA dengan mudah. Salah satu caranya yaitu aktifasi melalui SMS, anda hanya perlu mengisi format SMS yang telah di tentukan untuk proses aktifasi dan tunggu notifikasi mengenai keaktifan kartu kredit BCA anda.
Cara Mengetahui Kartu Kredit BCA Sudah Aktif Atau Belum Paling Lengkap
Namun, jika anda sudah merasa mengaktifkan kartu kredit BCA tapi masih ragu apakah kartunya sudah bisa di gunakan atau belum. Pada artikel kali ini, kami akan memberikan informasi secara lengkap tentang cara mengetahui kartu kredit BCA telah aktif atau belum. Berikut ulasan lengkapnya.
Cara Mengetahui Kartu Kredit BCA Sudah Aktif atau Belum
Untuk mengecek apakah kartu kredit anda sudah aktif atau belum bisa di lakukan dengan cara langsung menghubungi call center bank BCA di nomor 1500888. Tanyakan kepada petugas apakah kartu kredit BCA anda sudah aktif atau belum. Jika anda belum yakin bisa mencoba aktivasi ulang melalui SMS. Atau anda bisa melakukan aktivasi melalui beberapa cara.
Cara Aktivasi Kartu Kredit BCA
1. Cara Mengaktifkan Kartu Kredit BCA Melalui Website
- Langkah pertama kunjungi website e-form KlikBCA.
- Kemudian isi data yang diminta pada halaman tersebut.
- Masukkan kode otentikasi.
- Selanjutnya klik nomor kartu.
- Masukkan PIN.
- Tunggu sampai muncul notifikasi Aktivasi PIN anda berhasil.
2. Cara Aktivasi Kartu Kredit BCA Melalui Mobile Banking
- Pertama login ke mobile banking BCA milik anda.
- Kemudian pilih menu “Aktivasi Kartu”.
- Masukkan nomor kartu kredit dan tanggal lahir yang tertera.
- Klik “Send”.
- Setelah semu proses diatas sudah dilakukan dengan benar, maka akan muncul notifikasi bahwa aktivasi kartu kredit telah berhasil.
3. Cara Aktivasi Kartu Kredit BCA Melalui SMS
Cara mengaktifkan kartu kredit malalui sms cukup mudah, Ketik : AKT(spasi)KK#Nomor Kartu Kredit#Tanggal Lahir lalu kirim format sms tersebut ke nomor 69888. Tunggu sampai muncul balasan tentang kartu kredit BCA anda sudah aktif atau belum.
Tips Bijak Menggunakan Kartu Kredit BCA
Bagi anda pengguna kartu kredit selain di mudahkan dalam pembayaran serta mendapatkan potongan belanja di merchant-merchant yang telah bekerjasama dengan bank BCA bukan berarti anda bisa membeli apa saja tanpa batasan. Sebaiknya anda memanfaatkan untuk transaksi yang penting dan dibutuhkan.
Ketika anda sudah menggunakan kartu kredit BCA untuk belanja, jangan lupa untuk mengecek kartu, hal tersebut bertujuan agar anda bisa mengontrol pengeluaran yang sudah di lakukan. setelah anda melakukan cek limit, jangan lupa melunasi tagihan kartu kredit BCA.
Perlu anda ketahui bahwa bank BCA memiliki jenis kartu kredit BCA terbaik yang bisa anda pilih sesuai dengan kebutuhan serta kemampuan finansial anda. Jangan sampai ketika anda menggunakan kartu kredit justru malah menjerumuskan kedalam tumpukan tagihan yang harus di bayarkan.
Itulah informasi lengkapnya mengenai cara mengetahui kartu kredit BCA telah aktif apa belum yang sudah pakaiatm.com jelaskan diatas. Semoga artikel kali ini dapat membantu anda yang masih bingung bagaimana cara mengecek keaktifan kartu kredit BCA.