Cara Mengatasi ATM BNI Tertelan – Lebih dari 72 tahun Bank Nasional Indonesia (BNI) telah berdiri di Indonesia sebagai Bank Konvensional tertua di Tanah air. Penggagas dari berdirinya Bank BNI juga tak luput dari dorongan serta perjuangan masyarakat Indonesia kala itu yang menginginkan perkenomian sejahtera. Berdasarkan informasi yang kami peroleh, hingga saat ini Bank BNI telah memiliki lebih dari 914 kantor cabang yang tersebar di dalam maupun luar negeri.
Di zaman yang serba canggih ini kita sangat dimudahkan dalam melakukan berbagai aktivitas, salah satunya adalah hadirnya teknologi bernama mesin ATM yang memudahkan kita untuk melakukan transaksi perbankan mulai dari tarik tunai sampai pembayaran macam-macam tagihan seperti wi-fi atau yang lainnya tanpa harus mendatangi Bank. Hampir semua Bank kini telah memiliki mesin ATM masing-masing, tak terkecuali Bank BNI dan untuk dapat menggunakan mesin ATM tentunya kita juga diwajibkan memiliki kartu ATM BNI, dengan demikian kita bisa melakukan berbagai macam transaksi perbankan dengan sangat mudah dan juga praktis.
Namun perlu kalian ketahui juga jika kartu ATM juga dapat mengalami beberapa masalah, selain pemblokiran kartu ATM juga bisa tertelan pada mesin ATM yang disebabkan oleh satu dan lain hal. Lalu bagaimana cara mengatasi ATM BNI yang tetelan ? Pada kesempatan kali ini kita akan berbicara mengenai tata cara mengatasi ATM BNI yang tertelan dengan baik dan benar, sehingga apabila suatu saat kalian mengalami hal tersebut bisa mengetahui langkah apa yang harus diambil.
Kemudian untuk penyebab kartu ATM BNI tertelan seringkali karena keteledoran si pemilik, misal karena sangat tergesa-gesa setelah selesai melakukan transaksi si pemilik kartu langsung pergi meninggalkan mesin ATM tanpa menyadari kartu ATM masih berada di mesin ATM, jika terjadi seperti itu otomatis kartu akan ditarik masuk oleh mesin ATM, oleh karena itu kami minta untuk selalu teliti setelah selesai melakukan transaksi di mesin ATM.
Cara Mengatasi ATM BNI Tertelan dengan Baik dan Benar
Selain karena keteledoran si pemilik, kartu ATM BNI yang tertelan juga bisa dikarenakan mesin ATM yang rusak. Jika terjadi hal tersebut, kami minta kalian tidak perlu panik karena masih bisa diurus kembali dan saldo anda di ATM juga tetap aman. Sampai disini tentunya kalian bertanya-tanya bagaimana cara mengatasi ATM BNI yang tertelan ? Oke, berikut kami telah menyajikan informasi mengenai hal tersebut yang bisa kalian simak dibawah ini.
Cara Mengatasi ATM BNI yang Tertelan
1. Menghubungi Call Center Bank BNI
Terdapat beberapa cara mengatasi ATM BNI yang tertelan di mesin ATM, salah satunya dan yang paling mudah adalah dengan cara menghubungi call center Bank BNI. bagi kalian yang belum mengetahui nomer kontak call center kalian bisa melihatnya di mesin ATM BNI. Lalu bagi kalian yang menggunakan ATM Bank lain juga sama, nomer call center Bank biasanya tertera di mesin ATM, sebagai catatan kalian juga harus tetap berhati-hati karena saat ini cukup marak kasus penipuan yang mengatasi namakan call center Bank
2. Blokir Kartu ATM
Lalu cara mengatasi ATM BNI yang tertelan juga bisa dilakukan dengan metode blokir kartu, hal ini bisa dilakukan setelah kalian tersambung dengan layanan call center BNI. Biasanya customer service akan memberi saran untuk pemblokiran kartu, namun sebelumnya kalian diwajibkan menyebutkan nomer rekening BNI, nomor indentitas, tempat tanggal lahir, dan biasanya customer service juga akan memberi pertanyaan rahasia seperti “siapa nama ibu kandung anda” atau lainnya yang tentunya bersifat pribadi.
3. Pembuatan Kartu ATM BNI Baru
Cara yang terakhir ini cukup sering digunakan oleh pemilik kartu ATM BNI yang tertelan, pasalnya cara ini tergolong mudah yakni kita hanya perlu mendatangi kantor cabang BNI terdekat dengan membawa berkas yang diperlukan, antara lain buku rekening BNI, KTP, dan membayar biaya administrasi lalu lakukan pengajuan pembuatan kartu ATM BNI baru.
Berikut merupakan cara mengatasi ATM BNI yang tertelan dengan baik dan benar, semoga setelah menyimak informasi diatas kalian tidak perlu lagi panik apabila suatu saat kartu ATM kalian tertelan di mesin ATM. Pesan kami, agar tidak mengalami kejadian kartu ATM tertelan, sebelum menggunakan mesin ATM pastikan mesin tersebut dalam kondisi yang baik, lalu cek kembali setelah selesai melakukan transaksi. Oke, cukup sekian informasi yang bisa kami sajikan, semoga bermanfaat bagi kalian semua. Terimakasih.