Cara Membuat ATM Mandiri – Belum tahu bagaimana cara membuat ATM Mandiri ? tenang, pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan secara detail soal langkah-langkah membuat ATM Mandiri. Bukan hanya itu, Pakaiatm juga memiliki informasi lainnya seperti biaya setoran awal hingga apa saja jenis ATM Mandiri yang bisa digunakan.
ATM Mandiri merupakan fasilitas wajib yang akan diberikan oleh petugas kepada nasabah Mandiri. Dengan kartu ATM Mandiri kita bisa melakukan banyak transaksi perbankan seperti tarik tunai, cek saldo, transfer antar Bank Online hingga bayar tagihan secara online. Mesin ATM Mandiri juga bisa dengan mudah kita temukan di berbagai penjuru Nusantara.
Selain ATM, nasabah Mandiri juga bisa menikmati layanan Mandiri Online. Fitur ini bisa kalian aktifkan pada saat membuat rekening Mandiri. Selain itu, kalian juga wajib menyiapkan beberapa syarat utama agar bisa mengakses layanan mBanking, salah satunya adalah smartphone. Kemudian nasabah juga harus mendownload aplikasi Mandiri Online di Google Play Store atau Apps Store.
Cara daftar Mandiri Online juga sangat mudah, kalian bisa melakukannya lewat ATM Mandiri atau minta bantuan petugas Bank Mandiri. Proses ini juga tidak dipungut biaya sepeserpun alias gratis. Hanya saja kalian wajib mengisi pulsa minimal 10.000 rupiah pada nomor yang akan digunakan untuk akses mBanking Mandiri.
Cara Membuat ATM Mandiri : Persyaratan & Setoran Awal
Kita kembali ke inti pembahasan mengenai bagaimana cara membuat ATM Mandiri. Nah, dibawah ini kami telah merangkum informasi terkait hal tersebut. Disamping itu, kami juga menginformasikan seputar cara membuat tabungan Mandiri, biaya setoran awal, jenis ATM Mandiri serta kekurangan dan kelebihan menggunakan ATM Mandiri.
Cara Membuat ATM Mandiri
Bagi kalian yang ingin memiliki ATM Mandiri terlebih dahulu harus membuat rekening Mandiri terlebih dahulu. Proses tersebut bisa dilakukan dengan cara datang ke kantor cabang Bank Mandiri terdekat. Disamping itu, untuk membuat ATM dan rekening Mandiri kalian wajib memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku.
Kemudian pada saat membuat tabungan Mandiri petugas akan menawarkan aktivasi layanan Mandiri Online atau mBanking. Dengan layanan tersebut kalian bisa melakukan beragam transaksi seperti transfer, cek saldo hingga pembayaran virtual tanpa harus keluar rumah melainkan cukup lewat smartphone. Cara ini bisa diterapkan oleh kalian yang memiliki aktivitas padat.
Persyaratan yang Harus Dipenuhi
Seperti yang kami singgung diatas bahwa satu-satunya cara membuat ATM Mandiri kalian harus membuat tabungan Mandiri terlebih dahulu. Nah, berikut adalah persyaratan yang wajib kalian penuhi pada saat membuat tabungan Mandiri :
- Kartu identitas ( KTP / SIM / Paspor )
- NPWP ( Nomor Poko Wajib Pajak ) jika ada.
- Materai 6.000
- Nomor telepon yang digunakan ( selalu aktif )
- Smartphone untuk mengaktifkan layanan mBanking Mandiri
Setelah semua persyaratan terkumpul, ikuti tata cara berikut untuk membuat ATM dan tabungan Mandiri :
- Datang ke kantor cabang Bank Mandiri.
- Ambil nomor antrian untuk layanan Customer Service.
- Tunggu hingga tiba giliran.
- Selanjutnya kalian akan diminta untuk menemui petugas.
- Sampaikan maksud dan tujuan untuk membuat tabungan Mandiri.
- Kemudian petugas akan meminta berkas peryaratan yang diperlukan.
- Lalu isi data formulir yang diberikan oleh petugas menggunakan data yang sesuai.
- Setelah itu petugas akan meminta biaya setoran awal.
- Pilih salah satu jenis ATM Mandiri yang ingin digunakan.
- Lakukan aktivitasi PIN ( akan dibimbing oleh petugas ).
- Proses membuat ATM dan tabungan Mandiri telah berhasil.
Biaya Setoran Awal
Mengenai biaya setoran awal pada saat membuat ATM Mandiri jumlahnya berbeda, tergantung jenis tabungan yang digunakan. Namun kami sarankan kalian untuk membawa uang paling minim Rp. 500.000 ( lima ratus ribu rupiah ) sebagai biaya setoran awal. Tenang, setelah proses membuat ATM Mandiri berhasil, kalian bisa mengambil biaya setoran awal tadi dengan cara tarik tunai di mesin ATM Mandiri.
Jenis ATM Mandiri
Pada saat pembuatan ATM Mandiri tentu kalian diminta untuk memilih beberapa jenis ATM Mandiri. Ya, Mandiri menawarkan 3 jenis ATM antara lain Silver, Gold dan Platinum. Setiap jenisnya memiliki limit transaksi masing-masing. Selain itu, biaya administrasi per bulan juga berbeda. Dari semua jenis ATM Mandiri, Platinum merupakan yang paling tinggi limit transaksinya.
ATM Mandiri Platinum bisa melakukan tarik tunai 10 juta rupiah per hari dan transfer sesama Mandiri hingga 100 juta rupiah per hari. Sedangkan untuk jenis termurah dimiliki oleh ATM Mandiri Silver. Pengguna ATM ini hanya bisa transfer sesama Mandiri 25 juta rupiah dan transfer antar Bank Online 5 juta rupiah per hari.
Kelebihan & Kekurangan Menggunakan ATM Mandiri
Setelah menjadi nasabah Bank Mandiri tentu kalian akan di fasilitasi kartu ATM. Selain itu, kalian juga akan menemukan beberapa kelebihan serta kekurangan menjadi pengguna ATM Mandiri. Antara lain sebagai berikut :
Kelebihan
- Fasilitas mesin ATM Mandiri tersebar di seluruh Indonesia.
- Biaya potongan bulanan relatif murah.
- Banyak promo menarik.
- Terhubung dengan layanan mBanking dan Internet Banking Mandiri.
- Tergabung dalam jaringan ATM Bersama.
Kekurangan
- Limit transfer cukup rendah ( khusus ATM Mandiri silver )
- Mandiri jarang menyediakan program pinjaman usaha.
Berikut adalah informasi dari Pakaiatm.com seputar tata cara membuat ATM Mandiri. Sekali lagi, untuk membuat ATM Mandiri terlebih dahulu kalian harus memiliki rekening Mandiri. Cara membuat rekening Mandiri sangat mudah, kalian tinggal datang ke kantor cabang terdekat dan ikuti tutorial yang telah kami sajikan diatas.