Cara Cek Nomor Rekening CIMB Niaga – Sebagai nasabah bank, berbagai kendala bisa datang kapan saja dan tidak mengenal waktu. Salah satu hal yang kerap dan sering terjadi yaitu akan lupa akan nomor rekening tabungan.
Dengan begitu, bagi nasabah yang membutuhkan nomor rekening tersebut saat itu juga tentu perlu melakukan berbagai cara untuk mendapatkan atau mengetahuinya. Baik itu cara mengetahui secara offline maupun online.
Mungkin kedua pilihan tersebut bisa menjadi pilihan saat nasabah sedang membutuhkan informasi mengenai nomor rekening yang lupa. Sehingga dengan adanya beberapa cara tersebut nantinya akan lebih memudahkan para nasabah.
Nah pada pembahasan kali ini sendiri pakaiatm.com akan membahas dan menyampaikan informasi mengenai bagaimana cara cek nomor rekening tabungan CIMB Niaga. Mungkin banyak dari nasabah CIMB Niaga yang bertanya akan hal ini.
Untuk lebih jelas bagaimana cara cek nomor rekening CIMB Niaga yang lupa, berikut akan di sampaikan secara lengkap di bawah ini. Jadi bagi pemilik rekening tabungan yang ingin tahu akan 16 digit nomor rekening CIMB Niaga, simak ulasan ini sampai akhir.
Cara Cek Nomor Rekening CIMB Niaga
Seperti sudah di sampaikan di awal, jika ada beberapa cara untuk cek, melihat atau mengetahui nomor rekening yang bisa dilakukan. Hal ini sama seperti CARA CEK NOMOR REKENING BRI, BNI, BCA, Mandiri dan lainnya. Di mana bisa cek melalui beberapa cara seperti misalnya:
1. Cek Nomor Rekening di Buku Tabungan
Cara pertama untuk bisa melihat 16 digit nomor rekening CIMB Niaga bisa cek lewat buku tabungan. Jadi, jika buku tabungan Anda masih tersimpan baik-baik bisa dimanfaatkan untuk cek nomor rekening.
Cara cek nomor rekening offline satu ini bisa dikatakan sebagai salah satu cara mudah yang bisa dilakukan. Dengan begitu, jaga dan rawat buku rekening CIMB Niaga merupakan salah keuntungan.
2. Cek Nomor Rekening Lewat Call Center
Kemudahan cara cek nomor rekening juga bisa memanfaatkan layanan call center yang sudah diberikan. Berbagai keluhan mengenai perbankan CIMB Niaga bisa disampaikan langsung hanya melalui sebuah panggilan.
Untungnya lagi, layanan phone banking atau call center yaitu 14041 siap memberikan layanan selama 24 jam setiap harinya. Hal itu, tentu saja menjadi salah satu keuntungan bagi pemilik rekening CIMB Niaga.
3. Cek Nomor Rekening Lewat Mobile Banking
Hampir semua bank sudah memberlakukan layanan mobile banking yang bisa memudahkan nasabah untuk bertransaksi. Nah, nasabah CIMB Niaga juga bisa manfaatkan layanan mobile banking dari CIMB Niaga bernama Go Mobile/OCTO Mobile ini untuk cek nomor rekening. Berikut langkahnya:
- Buka aplikasi Go Mobile.
- Login dengan masukkan password atau sidik jari.
- Kemudian saat berhasil masuk ke menu utama, klik tombol Rekening Saya.
- Lanjut dengan pilih Rekening Tabungan berdasarkan jenis rekening saat pendaftaran.
- Setelah itu, nomor rekening Anda akan muncul di bawah nama tabungan.
Namun sebelum cek nomor rekening dengan cara ini, terlebih dahulu Anda harus sudah melakukan registrasi atau aktivasi Go Mobile di kantor cabang bank CIMB Niaga terdekat.
4. Cek Nomor Rekening Lewat Internet Banking
Selain Go Mobile, Anda juga bisa memanfaatkan Internet Banking CIMB Niaga bernama CIMB Clicks untuk melihat nomor rekening. Internet banking dapat diakses melalui https://www.octoclicks.co.id/login/ lewat perangkat seperti smartphone, laptop dan komputer.
- Buka alamat browser dan masuk ke alamat https://www.octoclicks.co.id/login/.
- Login dengan User ID dan Password.
- Kemudian pilih lihat mutasi rekening atau menu lainnya.
- Nantinya pada menu tersebut, Anda bisa dapatkan informasi nomor rekening CIMB Niaga.
Sama seperti Go Mobile, anda juga diharuskan melakukan registrasi layanan internet banking CIMB Niaga terlebih dahulu di kantor CIMB Niaga terdekat untuk dapatkan User ID dan Password.
5. Cek Nomor Rekening Lewat ATM
Cara cek nomor rekening selanjutnya bisa dilakukan melalui mesin ATM. Di mana Anda bisa pilih menu mutasi, dan nantinya pada struk yang keluar akan muncul nomor rekening yang dimaksud. berikut langkahnya.
- Datang ke gerai ATM CIMB Niaga terdekat.
- Masukkan kartu ATM ke mesin ATM.
- Pilih bahasa dan masukkan PIN ATM.
- Akan muncul layar tampilan menu utama.
- Pilih Transaksi Lain.
- Pilih Ringkasan Transaksi.
- Pilih Tabungan.
- Kemudian mesin akan memproses dan keluarkan struk.
- Dalam struk tersebutlah nomor rekening CIMB Niaga.
6. Cek Nomor Rekening di Kantor Bank
Cara untuk cek maupun lihat nomor rekening CIMB Niaga terakhir bisa dilakukan dengan datang langsung ke kantor cabang CIMB Niaga terdekat dan menemui customer service.
Biasanya cara ini dilakukan jika nasabah CIMB Niaga kehilangan kartu ATM, buku tabungan serta belum menggunakan layanan mobile atau internet banking dari CIMB Niaga.
Saat datang ke kantor bank CIMB Niaga, nasabah hanya perlu membawa persyaratan berupa kartu identitas diri seperti misalnya Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau tanda pengenal lainnya.
Mungkin demikian bagaimana cara mengetahui, melihat maupun cek nomor rekening CIMB Niaga baik secara offline dan online yang bisa pakaiatm.com sampaikan. Semoga dengan adanya cara cek nomor rekening di atas bisa bermanfaat bagi semua yang membutuhkan.