25 Cara Cek Mutasi Mandiri di ATM 2024

Cara Cek Mutasi Mandiri – Dijaman yang serba modern dan canggih. Penggunaan ATM menjadi salah satu alat transaksi paling sering digunakan. Bagaimana tidak? hanya dengan kartu ATM anda dapat melakukan berbagai  transaksi mulai dari transfer, pembayaran listrik, pembayaran BPJS, pembayaran home credit, dan lainnya. ATM juga dapat digunakan untuk cek mutasi rekening.

Bank merupakan salah satu lembaga keuangan yang berperan penting dalam berbagai transaksi keuangan. Bank Mandiri menjadi salah satu bank terkemuka di Indonesia. Memiliki banyak nasabah membuat bank Mandiri terus memberikan kenyamanan dan kemudahan bertransaksi untuk setiap nasabahnya secara lengkap. Demi mendukung adanya kemajuan teknologi yang terus berkembang.

Salah satu bentuk dari berkembangnya layanan Bank Mandiri adalah ATM (Anjungan Tunai Mandiri). Dimana saat ini mudah sekali anda menemukan ATM Mandiri di seluruh wilayah Indonesia. Di ATM anda dapat melakukan berbagai macam transaksi. Tidak perlu kawatir karena bertransaksi menggunakan ATM aman dan nyaman. Pentingnya untuk  mengetahui cara print rekening koran BCA milik anda.

Anda dapat melakukan cek mutasi rekening Mandiri di ATM. Namun, kelemahan dari cara ini hanya mampu menampilkan 5 transaksi terakhir di rekening. Kemudian nantinya anda dikenakan tarif cek mutasi sebesar Rp 1.000. Jika anda ingin mengetahui mutasi rekening secara lengkap, dapat langung mendatangi kantor cabang Bank Mandiri terdekat dari lokasi anda saat ini.

Cara Cek Mutasi Mandiri di ATM Terbaru

Cara Cek Mutasi Mandiri di ATM Terbaru

Jika anda ingin mengetahui laporan cek mutasi rekening Mandiri secara lengkap. Dapat langsung mendatangi kantor cabang Bank Mandiri. Anda akan mendapatkan informasi tentang cetak rekening mutasi mulai dari periode 1 bulan, 2 bulan atau periode tertentu sesuai dengan keinginan anda. Untuk biaya cetak mutasi rekening Bank Mandiri dikenakan tarif sebesar Rp 3.000 per lembarnya. Namun, pada artikel kali ini kita akan memberikan informasi secara lengkap tentang cara cek mutasi Mandiri di ATM. Berikut beberapa cara yang dapat anda lakukan.

Cara Cek Mutasi Mandiri di ATM

Cara Cek Mutasi Mandiri di ATM

Pengecekan mutasi melalui ATM banyak digunakan oleh beberapa orang. Karena lebih mudah dan praktis. Namun, kelemahan dari pengecekan mutasi melalui ATM hanya dapat melaporkan 5 transaksi terakhir.

  1. Masukkan kartu ATM Mandiri anda ke mesin ATM.
  2. Kemudian “Pilih bahasa”.
  3. Masukkan 6 digit PIN ATM anda.
  4. Pada tampilan menu utama akan muncul beberapa pilihan menu.
  5. Anda pilih menu “Transaki Lainnya”.
  6. Lalu pilih “Cetak Mutasi”.
  7. Tunggu sampai ATM mengeluarkan struk yang didalamnya berisi 5 transaki terakhir anda.

Cara Cek Mutasi Mandiri Via Internet Banking

Cara Cek Mutasi Mandiri Via Internet Banking

Selain dapat dilakukan melalui ATM, anda juga dapat melakukan pengecekan mutasi rekening melalui Internet Banking dimana cara ini memiliki banyak pilihan menu.

  1. Buka website resmi Mandiri Online.
  2. Kemudian masukkan User ID dan PIN anda.
  3. Lalu pilih menu “Informasi Rekening”.
  4. Pilih menu “Mutasi Rekening”.
  5. Anda dapat memilih mutasi rekening pada jangka waktu ataupun jumlah transaki terakhir yang ingin anda tampilkan.
  6. Anda dapat mengecek data transaksi sampai 6 bulan terakhir disertai dengan rincian data transaki maksimal selama 1 bulan.

Cara Cek Mutasi Mandiri Via M-Banking

Cara Cek Mutasi Mandiri Via M Banking 1

 

 

 

Opsi ketika yang dapat anda pilih untuk mengecek mutasi rekening yaitu melalui M-banking. Cara ini memudahkan anda saat pengecekan karena dapat dilakukan dimanapun dan kapanpun anda mau. Pastikan sebelum menggunakan cara ini harus sudah terdaftar di layanan SMS Mandiri. Kemudian anda dapat mengunduh aplikasi M-Banking di Play Store, AppStore dan lainnya. Perlu diperhatikan bahwa cara ini hanya dapat dilakukan di satu nomor SIM saja.

  1. Buka aplikasi M-Banking Mandiri.
  2. Kemudian masukkan user ID dan juga PIN.
  3. Lalu masukkan kode OTP biasanya diterima melalui SMS ke nomor yang terdaftar.
  4. Pada menu tersebut akan muncul nama pemiliki rekening dan jumlah saldo.
  5. Pilih menu “Rekening”.
  6. Ketuk pada layar nama akun untuk dilakukan cek mutasi.
  7. Anda dapat mengubah tanggal untuk melihat riwayat transaki pada waktu tertentu.

Perlu diperhatikan bahwa cara pengecekan mutasi baik melalui ATM, M-Banking, ataupun Internet Banking memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. Jika anda menemukan kesulitan pada saat menggunakan cara-cara diatas. Anda dapat langsung mendatangi kantor bank Mandiri. Disana anda akan diberikan informasi riwayat transaksi secara lengkap sesuai dengan periode yang anda inginkan.