Cara Buka Rekening BJB Syariah – Bank Jabar Banten Syariah atau sering kali di kenal dengan bank BJB Syariah yaitu sebuah bank pembangunan daerah yang ada di Jawa Barat dan Banten. Selain itu BJB Syariah juga merupakan anak usaha dari PT Bank Pembangunan Jawa Barat dan Banten.
Memiliki kantor pusat di Bandung lebih tepatnya di Jalan Braga Nomor 135, sampai saat ini sudah banyak memiliki kantor cabang, kantor cabang pembantu, serta fasilitas ATM yang diberikan oleh BJB Syariah. Kantor-kantor tersebut tersebar luas di daerah Jawa barat, Banten serta DKI Jakarta.
Selain kantor cabang sudah tersebar luas, BJB Syariah juga menawarkan berbagai macam produk jasa keuangan yang memberlakukan sistem syariah di setiap tabungannya. Produk dari BJB tersebut seperti Tabungan iB Maslahah, Tabungan Haji iB Maslahah, Simpel IB Giro iB Maslahah, Deposito iB Maslahah.
Dimana setiap jenis tersebut memiliki keuntungan dan manfaat berbeda-beda, tinggal nantinya anda menyesuaikan dengan kebutuhan dari tujuan anda menabung. Namun sebelum bisa menikmati tabungan tersebut terlebih dahulu harus tahu cara buka rekening BJB Syariah-nya.
Cara Membuka Rekening Tabungan BJB Syariah
Lalu bagaimana cara buka rekening tabungan BJB Syariah tersebut? Nah jika anda penasaran mengenai cara buatnya. Berikut akan pakaiatm.com sampaikan di bawah ini secara jelas dari cara membuka rekening serta syarat ketentuan diperlukan.
Tabungan IB Maslahah
Tabungan iB Maslahah sendiri menjadi salah satu pilihan jenis rekening yang ditawarkan oleh bank BJB Syariah dengan memberlakukan produk simpanan menggunakan prinsip Al-Wadiah Yadh Dhamanah dan Mudharabah Mutlaqah. Dimana jenis rekening ini nantinya lebih diperuntukkan untuk perorangan serta badan hukum seperti perseroan terbatas, yayasan, koperasi serta badan usaha CV.
Syarat Membuka Rekening
- Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau identitas data diri lain seperti SIM, KIMS, KITAS, Paspor.
- Mengisi formulir pembukaan rekening Tabungan IB Maslahah beserta akad.
- Uang sebagai setoran awal.
Biaya dan Setoran Awal
Sedangkan pembukaan rekening jenis ini sendiri tidak dikenakan biaya pembuatan, hanya saja nantinya anda harus menyiapkan materai 6000. Adapun biaya lainnya seperti biaya administrasi kartu ATM sebesar Rp 5.000/bulan dimana akan secara otomatis terpotong dari saldo setiap tanggal 20.
Untuk biaya transaksi lewat ATM BJB Syariah seperti tarik tunai, cek saldo, transfer antar rekening BJB tidak akan dikenakan biaya. Selain itu uang setoran awalnya sendiri terbilang tidak terlalu besar, hanya dengan uang setoran awal Rp 100.000 anda sudah bisa membuka rekening bank BJB Syariah produk tabungan IB Maslahah.
Cara Buka Rekening
Cara buka rekening ini sendiri sangatlah mudah, dimana nantinya calon nasabah bank BJB Syariah harus mempersiapkan persyaratan yang menjadi ketentuannya. Setelah itu sudah bisa mulai melakukan pembukaan rekening bank BJB Syariah.
- Cara pertama anda datangi kantor cabang bank BJB Syariah terdekat.
- Kemudian lanjut dengan ambil nomor antrean.
- Tunggu sampai nomor antrean anda dipanggil oleh customer service atau petugas yang sedang berjaga.
- Setelah di panggil langsung saja temui customer service dan langsung utarakan maksud kedatangan anda yaitu akan melakukan pembukaan rekening tabungan IB Maslahah.
- Nantinya customer service akan membantu proses pembuatan tabungan dari pengisian formulir sampai anda menerima buku rekening dan kartu ATM-nya.
Tabungan Haji IB Maslahah
Tabungan Haji IB Maslahah juga menjadi salah satu produk dari BJB Syariah dimana lebih dikhususkan terhadap anda yang ingin melakukan persiapan biaya atas keberangkatan haji, nantinya rekening tabungan akan dikelola secara profesional dan aman dengan ketentuan syariah. Selain itu rekening Tabungan Haji IB Maslahah juga diberikan sebuah Layanan Online Siskohat.
Dimana dengan adanya layanan online ini para nasabah tabungan Haji IB Maslahah bisa lebih memungkinkan saat mendapatkan kepastian soal keberangkatan hajinya dari Departemen Agama setelah saldo didalamnya memenuhi persyaratan keberangkatan.
Syarat Membuka Rekening
- Fotokopi identitas diri seperti KTP, SIM, KITAS, Paspor masih berlaku.
- Uang setoran awal.
- Mengisi formulir pembukaan rekening Tabungan Haji IB Maslahah beserta akad.
- Mengisi kartu, contoh tanda tangan.
Biaya dan Setoran Awal
Biaya pembuatan rekening BJB Syariah di produk Haji IB Maslahah ini sendiri tidak dikenakan biaya alias gratis. Hanya saja calon nasabah tabungan perlu mempersiapkan uang sebagai setoran awalnya, besaran uang setoran sama seperti setoran di Tabungan IB Mashalah yaitu sebesar Rp 100.000.
Cara Membuka Rekening
- Pertama datangi kantor cabang bank BJB Syariah terdekat.
- Setelah datang ke kantor langsung saja ambil nomor antrean.
- Tunggu sebentar sampai nomor antrean dipanggil oleh customer service yang sedang berjaga.
- Jika dipanggil itu menunjukan jika anda akan segera dilayani oleh customer service.
- Langsung sampaikan maksud kedatangan anda ke kantor BJB Syariah tersebut dimana akan melakukan pembukaan rekening Tabungan Haji IB Maslahah.
- Kemudian customer service akan membantu proses pembuatan tabungan dari pengisian formulir sampai anda menerima buku rekening.
Simpel IB
Produk selanjutnya yang diberikan oleh bank BJB Syariah adalah Simpanan Pelajar atau Simpel IB, dimana produk ini di peruntukan kepada para siswa. Adanya Simpel IB dari BJB Syariah sendiri bertujuan untuk memberikan edukasi dan inklusi keuangan untuk mendorong budaya menabung saat masih usia dini.
Syarat Membuka Rekening
- Memiliki usia dibawah 17 tahun.
- Pelajar dari siswa PAUD, TK, SD, SMP, SMA, Madrasah (MI, MTs, MA) atau sederajat.
- Warga Negara Indonesia.
- Uang setoran awal.
Biaya dan Setoran Awal
Dalam biaya sendiri Simpel IB BJB Syariah juga memiliki sebuah biaya cukup beragam seperti:
- Biaya pembuatan rekening gratis.
- Biaya administrasi kartu ATM/bulan gratis.
- Biaya pergantian buku tabungan penuh/habis gratis.
- Biaya pergantian buku tabungan rusak Rp 5.000.
- Biaya pergantian buku kartu ATM Rp 15.000.
Sedangkan untuk setoran awal rekening Simpel IB ini sendiri terbilang cukup murah yaitu sebesar Rp 1.000 saja. Nah setoran berikutnya bisa dimulai dari Rp 1.000.
Cara Membuka Rekening
- Langkah pertama datangi kantor cabang bank BJB Syariah terdekat.
- Jika sudah di kantor langsung saja ambil nomor antrean.
- Tunggu nomor antrean dipanggil oleh customer service atau petugas.
- Saat nomor dipanggil maka anda akan dilayani oleh petugas.
- Langsung saja sampaikan tujuan datang ke kantor bank BJB Syariah yaitu akan membuat rekening Tabungan Haji Simpel IB.
- Setelah itu customer service akan membantu proses pembuatan tabungan dari mulai pengisian formulir sampai menerima buku rekening tabungan dan kartu ATM.
Cara Buat Rekening Bank BJB Syariah Online
Setelah mengetahui mengenai syarat ketentuan pembuatan dan cara buka rekening secara offline atau datang langsung ke kantor. Bank BJB Syariah juga memberikan sebuah layanan buka rekening yang online yaitu dengan adanya Layanan Jemput Maslahah.
Layanan Jemput Maslahah menjadi salah satu andalan dari bank BJB Syariah, dimana nantinya tidak hanya dirasakan setelah menjadi nasabah saja. Saat masih menjadi calon nasabah juga anda nantinya bisa merasakan layanan ini dalam pembuatan rekening.
Dengan hanya menghubungi via call center, calon nasabah bank BJB Syariah nantinya didatangi langsung oleh agen dari layanan Jemput Maslahah kapanpun dan dimanapun. Dimana anda hanya perlu menyiapkan persyaratan diperlukannya.
Mungkin inilah salah satu keunggulan dari bank BJB Syariah dimana ada layanan lebih memudahkan para calon nasabah tanpa harus datang langsung ke kantor saat ingin membuka rekening tabungan bank BJB Syariah.
FAQ
1. Apakah Semua Rekening Tabungan BJB Syariah Mendapat Fasilitas Kartu ATM?
Tidak. Ada yang dapat dan ada yang tidak. Seperti rekening Tabungan Haji IB Maslahah tidak mendapatkan kartu ATM.
2. Manfaat Memiliki Rekening BJB Syariah?
Harta/uang anda bersih dari unsur riba karena sudah memberlakukan sistem syariah.
3. Biaya Setoran Awal Buka Rekening BJB Syariah?
Cukup beragam, mulai dari Rp 1.000 sampai Rp 100.000 tergantung produk tabungan akan dipilih.
4. Call Center BJB Syariah Berapa?
Anda bisa menghubungi selama 24 jam di nomor 1500727 atau di (022) 420 2599.
5. Kode bank BJB Syariah?
Kode bank BJB Syariah yaitu 425.
Demikianlah informasi bisa pakaiatm.com sampaikan untuk anda semua mengenai cara buka rekening BJB Syariah, semoga bisa bermanfaat dan berguna saat ingin membuka rekening tabungan dengan sistem syariah. Dimana cara bukanya tidak jauh berbeda dengan CARA BUKA TABUNGAN BTN maupun bank daerah lainnya.