13 Cara Bayar Tokopedia Lewat BSI Mobile 2024 : Syarat & Admin

Cara Bayar Tokopedia Lewat BSI Mobile – Seperti kita ketahui, saat ini tengah berlaku peraturan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) guna menekan angka penyebaran virus COVID-19. Oleh karena itu, untuk membeli suatu barang kebutuhan masyarakat memilih belanja Online.

Ada banyak pilihan eCommerce atau situs belanja Online di Indonesia, salah satunya adalah Tokopedia. Pada situs tersebut kalian bisa menemukan semua barang kebutuhan, mulai dari perabotan rumah tangga, elektronik, aksesoris dan lain sebagainya.

Untuk belanja di Tokopedia kalian perlu mengunduh aplikasinya di Google Play Store maupun App Store. Sedangkan untuk bayar barang belanjaanya kalian dapat memanfaatkan layanan BSI Mobile.

Bagi yang belum tahu, BSI Mobile merupakan fasilitas Digital Perbankan yang dirilis oleh Bank Syariah Indonesia (BSI). Layanan ini hanya bisa kalian peroleh ketika sudah BUKA REKENING dan melakukan AKTIVASI BSI MOBILE. Jika sudah punya akses ke layanan tersebut, mari lanjut ke penjelasan cara bayar Tokopedia lewat m Banking BSI dibawah ini lengkap dengan syarat dan informasi biaya admin.

Syarat Bayar Tokopedia di BSI Mobile

Syarat Bayar Tokopedia di BSI Mobile

Sebelum kami jelaskan mengenai tata cara pembayarannya, terlebih dahulu kalian ketahui apa saja syarat yang dibutuhkan untuk transaksi tersebut. Jadi, untuk bayar Tokopedia di BSI Mobile perlu yang namanya nomor Virtual Account sebagai kode pembayaran. Nomor tersebut diperoleh ketika Checkout barang di Tokopedia.

Kemudian setelah menerima nomor Virtual Account kalian harus membayarkannya sebelum batas waktu berakhir, yaitu 24 jam. Selain itu, kalian juga perlu CEK SALDO BSI untuk memastikan saldo di dalam rekening mencukupi untuk melunasi tagihan belanja di Tokopedia.

Cara Bayar Tokopedia Lewat BSI Mobile

Setelah mengetahui semua hal yang diperlukan seperti nomor Virtual Account dan saldo rekening BSI mencukupi, sekarang lanjut ke tutorialnya. Untuk melakukan transaksi ini kalian hanya perlu waktu kurang dari 5 menit (tergantung koneksi internet). Dan berikut adalah tata cara bayar Tokopedia lewat BSI Mobile :

1. Cari Barang di Tokopedia

Cari Barang di Tokopedia

Silahkan buka aplikasi Tokopedia di smartphone dan cari barang yang akan di beli. Jika sudah, tap Keranjang.

2. Buka Keranjang

Buka Keranjang

Setelah itu tap menu Lihat Keranjang pada tampilan berikutnya. Kemudian pilih Beli di pojok kanan bawah.

3. Pilih Metode Pembayaran

Pilih Metode Pembayaran 1

Tentukan jenis ekspedisi pengiriman lalu scroll kebawah dan Pilih Pembayaran. Pada pilihan yang muncul silahkan tap Transfer Virtual Account Bank Syariah Mandiri.

4. Tap Bayar

Tap Bayar

Pada tampilan berikutnya langsung saja pilih Bayar di bagian bawah.

5. Salin Nomor VA

Salin Nomor VA

Setelah tap Salin pada tampilan Nomor Virtual Account.

6. Buka Aplikasi BSI Mobile

Buka Aplikasi BSI Mobile 2

Sekarang lanjut buka aplikasi BSI Mobile di HP kalian.

7. Tap Menu Bayar

Tap Menu Bayar

Pada halaman awal silahkan pilih menu Bayar.

8. Pilih e-Commerce

Pilih e Commerce

Kemudian pilih jenis pembayaran e-Commerce.

9. Tentukan Merchant

Tentukan Merchant

Pada pilihan Merchant silahkan pilih Tokopedia.

10. Masukkan Kode Bayar

Masukkan Kode Bayar 1

Kemudian tempelkan kode bayar atau nomor VA yang sudah di salin dari Tokopedia.

11. Input PIN BSI Mobile

Input PIN BSI Mobile 3

Masukkan 6 digit PIN BSI Mobile.

12. Tap Selanjutnya

Pilih Selanjutnya

 

Setelah itu periksa rincian pembayaran. Jika semua sudah sesuai, silahkan tap Selanjutnya.

13. Transaksi Sukses

Transaksi Sukses 1

Sampai disini proses bayar Tokopedia lewat BSI Mobile sudah berhasil. Screenshot tampilan tersebut sebagai bukti pembayaran yang sah. .

Biaya Admin Pembayaran Tokopedia Melalui Mobile Banking BSI

Biaya Admin Pembayaran Tokopedia Melalui Mobile Banking BSI

Kemudian sesuai janji diatas bahwa kami juga akan memberikan informasi terkait biaya admin bayar Tokopedia lewat BSI Mobile. Jadi, untuk transaksi diatas BSI Mobile tidak memungut biaya admin sepeserpun alias gratis. Kalian hanya perlu membayar sesuai nominal yang tertera pada tagihan belanjaan.

KESIMPULAN

Jadi seperti itulah tata cara melunasi tagihan Tokopedia lewat BSI Mobile. Pada ulasan diatas Pakaiatm.com juga menjelaskan untuk melakukan transaksi tersebut kalian perlu menyalin nomor Virtual Account dan saldo yang cukup di dalam rekening BSI tentunya. Dengan adanya cara pembayaran seperti diatas, sekarang proses belanja di Tokopedia jadi lebih praktis bukan?