10 Cara Bayar Kredit Plus Lewat ATM BCA : Biaya, Denda & Jatuh Tempo

Cara Bayar Kredit Plus Lewat ATM BCA – Melakukan transaksi pembayaran cicilan, kini buka sesuatu yang sulit. Kemajuan dunia perbankan menghadirkan fasilitas seperti ATM akan memudahkan nasabah dalam membayar angsuran kredit.

Hadir sebagai salah satu BANK TERBAIK DI INDONESIA, bank BCA menyediakan fasilitas berupa ATM yang mendukung pelunasan kredit. Lewat ATM BCA, nasabah dapat membayar cicilan berbagai platform, salah satunya yaitu Kredit Plus.

Kredit Plus merupakan salah satu layanan pinjaman online paling aman dan terpercaya karena sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK. Oleh sebab itu, wajar saja bila banyak orang mengajukan pinjaman tunai, kredit elektronik dan lain sebagainya di Kredit Plus.

Setelah pengajuan di ACC, tentunya sebagai debitur Kredit Plus memiliki tanggung jawab untuk membayar angsuran setiap bulannya sesuai jangka waktu yang telah ditentukan. Nah, untuk bayar cicilan tersebut, ATM BCA bisa jadi opsi paling tepat.

Keuntungan dan Kerugian Bayar di ATM BCA

Keuntungan dan Kerugian Bayar Kredit Plus di ATM BCA

Bayar cicilan Kredit Plus lewat ATM BCA bisa dilakukan dengan mudah dan praktis. Berbagai keuntungan bisa Anda nikmati, apabila bayar angsuran dilakukan melalui ATM BCA. Selain mudah, masih banyak kelebihan lainnya yang bisa dinikmati. Meskipun demikian ada beberapa kerugian juga dalam proses pelunasan.

Bagaimanapun yang namanya keuntungan pasti ada kerugiannya juga, begitu pula dengan bayar kredit di ATM BCA. Dimana terdapat keuntungan dan kerugian yang bisa dirasakan dalam membayar angsuran kredit. Adapun keuntungan dan kerugian bayar kredit plus lewat ATM BCA yaitu sebagai berikut.

Keuntungan

  1. Pembayaran bisa dilakukan kapan saja secara real-time.
  2. Lebih praktis, karena tidak perlu antre atau menunggu bank BCA buka untuk bertransaksi.
  3. Transaksi tercatat otomatis di buku tabungan.

Kerugian

  1. Pembayaran akan dikenai biaya administrasi bank.
  2. Membutuhkan banyak waktu untuk memasukkan kode perusahaan dan nomor pelanggan.
  3. Kartu ATM harus sudah berbasis chip.

Cara Bayar Kredit Plus Lewat ATM BCA

Cara Bayar Kredit Plus Lewat ATM BCA

Berbagai keuntungan bisa dirasakan apabila pembayaran angsuran kredit via ATM BCA. Tentu saja hal ini bisa jadi solusi paling tepat untuk membayar cicilan Kredit Plus bulanan Anda. Lantas bagaimana cara bayar Kredit Plus lewat ATM BCA?

Seperti telah disinggung sebelumnya, bahwasanya bayar Kredit Plus lewat ATM BCA, bukanlah hal sulit. Dimana Anda bisa melakukan pembayaran kapan saja sesuai tanggal jatuh tempo. Adapun caranya, langsung saja ikuti langkah-langkah berikut ini.

1. Masukkan Kartu ATM BCA

1. Masukkan Kartu ATM BCA 1

Hal pertama yang harus dilakukan yaitu masukanlah kartu ATM BCA berbasis chip ke mesin ATM dengan posisi yang benar. Jangan sampai terbalik dalam memasukkan kartu ATM BCA chip, karena akan ditolak oleh mesin ATM.

2. Masukkan PIN ATM BCA

2. Masukkan PIN ATM BCA 1

Setelah itu, masukanlah 6 digit nomor PIN ATM BCA. Pastikan Anda memasukkan PIN dengan benar, karena jika sampai salah memasukkan PIN ATM sebanyak 3 kali, maka kartu ATM BCA Anda bisa diblokir oleh sistem.

3. Pilihlah Transaksi Lainnya

3. Pilihlah Transaksi Lainnya

Setelah berhasil memasukkan PIN ATM BCA, selanjutnya layar akan menampilkan beberapa nominal tarik tunai. Untuk bertransaksi lain, maka silahkan pilih menu “Transaksi Lainnya“.

4. Pilih Menu Pembayaran

4. Pilih Menu Pembayaran

Selanjutnya, mesin ATM akan menampilkan berbagai jenis transaksi lainnya. Pada bagian ini, untuk bayar angsuran, maka pilihlah transaksi “Pembayaran”.

5. Pilihlah Layar Berikutnya

5. Pilihlah Layar Berikutnya

Kemudian, Anda akan ditunjukkan dengan berbagi jenis transaksi pembayaran. Untuk bayar Kredit Plus, maka pada bagian tersebut, silahkan pilih “Layar Berikutnya“.

6. Pilih Menu Lain-Lain

6. Pilih Menu Lain Lain

Akan muncul beberapa opsi pembayaran, silahkan pilih salah satu jenis transaksi. Sampai disini, untuk bayar kredit plus maka pilihlah menu “Lain-Lain“.

7. Input Kode Perusahaan

7. Input Kode Perusahaan

Langkah berikutnya, silahkan masukkan kode perusahaan Kredit Plus. Untuk kode perusahaan Kredit Plus di ATM BCA yaitu 720010. Silahkan masukkan kode tersebut, jika sudah klik “Benar“.

8. Masukkan Nomor Kontrak

8. Masukkan Nomor Kontrak

Setelah memasukkan kode perusahaan. Selanjutnya, masukanlah Nomor Kontrak Kredit Plus yang digunakan sebagai kode bayar angsuran kredit per bulan. Jika sudah, klik “Benar“.

9. Konfirmasi Pembayaran

9. Konfirmasi Pembayaran

Kemudian, informasi data tagihan akan ditampilkan dilayar mesin ATM. Periksa dan pastikan semua data yang tertera sudah sesuai. Apabila semua data sudah sesuai, maka konfirmasi pembayaran dengan menekan “Benar“.

10. Bayar Kredit Plus Selesai

10. Bayar Kredit Plus Lewat ATM BCA Selesai

Maka secara otomatis transaksi akan diproses. Apabila sudah selesai, maka mesin ATM BCA akan mengeluarkan struk ATM. Simpan struk tersebut sebagai bukti transaksi bayar cicilan berhasil.

Itulah cara bayar Kredit Plus lewat ATM BCA, mudah sekali bukan! cara bayarnya. Meskipun demikian, namun perlu Anda ketahui dimana bayar di ATM BCA akan dikenai biaya admin. Selain itu, bayar angsuran juga harus dilakukan sebelum jatuh tempo agar tidak dikenai denda. Adapun untuk lebih jelasnya sebagai berikut.

Biaya Admin Kredit Plus

Biaya Admin Bayar Kredit Plus di ATM BCA

Tak hanya BAYAR ANGSURAN MANDIRI UTAMA FINANCE LEWAT ATM BCA, cara bayar Kredit Plus di ATM BCA jugadikenai biaya administrasi bank. Biaya admin dibayarkan saat membayar cicilan bulanan lewat ATM BCA.

Dimana biaya admin diakumulasikan ke total tagihan Kredit Plus. Adapun bayar kredit plus lewat BCA akan dikenai biaya sebesar Rp. 2.500,- per transaksi yang dilakukan.

Denda Keterlambatan Kredit Plus

Denda Keterlambatan Bayar Kredit Plus di ATM BCA

Selain dikenai biaya admin, bayar angsuran kredit plus juga sangat disarankan dilakukan sebelum jatuh tempo. Dimana jika dilakukan lewat jatuh tempo maka dikenai denda keterlambatan yang dihitung setiap harinya.

Denda keterlambatan bayar cicilan mulai 0,25% per hari dari pokok angsuran, khususnya produk cicilan elektronik minimum denda sebesar Rp. 20.000,- Konsekuensi denda sepenuhnya tanggungjawab peminjam (debitur).

Jika Anda mengalami keterlambatan bayar cicilan kredit plus yang dihitung harian dengan besar denda keterlambatan sebagai berikut.

  1. Pinjaman Dana Tunai Agunan BPKB Motor : Denda setiap satu haru keterlambatan dari tanggal jatuh tempo = 0,5% × jumlah angsuran tertunggak.
  2. Pinjaman Dana Tunai Agunan BPKB Mobile : Denda satu hari keterlambatan dari tanggal jatuh tempo = 0.25% × jumlah angsuran yang belum dibayar.
  3. Cicilan Elektronik : Denda satu hari keterlambatan dari tanggal jatuh tempo = 0,5% × jumlah angsuran tertunggak. Denda minimal Rp. 20.000,-

Dari informasi di atas, dapat disimpulkan bahwa semakin lama Anda terlambat bayar cicilan, maka semakin besar pula denda yang akan didapat. Ini tentu saja akan mengakibatkan tagihan Anda membengkak. Maka dari itu sangat disarankan untuk membayar cicilan Kredit Plus sebelum atau tepat pada tanggal jatuh tempo.

Jatuh Tempo Pembayaran Kredit Plus

Jatuh Tempo Bayar Kredit Plus Lewat ATM BCA

Lantas, kapan tanggal jatuh tempo bayar Kredit Plus? Jika Anda termasuk debitur Kredit Plus, tanggal jatuh tempo merupakan hal penting yang harus selalu diperhatikan. Jangan sampai Anda tidak tahu menahu soal tanggal jatuh tempo.

Mengapa demikian? Pasalnya tanggal jatuh tempo merupakan batas akhir pembayaran angsuran. Jika Anda membayar cicilan melebihi batas waktu jatuh tempo, maka dikenai denda keterlambatan yang dihitung per harinya.

Batas waktu bayar angsuran kredit plus yaitu sesuai tanggal penerbitan perjanjian kredit. Apabila perjanjian kredit Anda terbit pada tanggal 10, maka pada tanggal itu pula jatuh tempo pelunasan piutang Kredit Plus Anda.

Itulah beberapa cara bayar Kredit Plus lewat ATM BCA beserta biaya, denda dan jatuh tempo yang dapat Pakaiatm.com sajikan. Lewat ATM BCA, berbagai transaksi pembayaran mulai dari BAYAR BFI, hingga bayar Kredit Plus bisa dilakukan dengan mudah. Ini tentunya bisa jadi solusi untuk melunasi piutang kredit Anda.