BNI Mobile Error 304 : Penyebab & Cara Mengatasinya

BNI Mobile Error 304 – Tidak bisa dipungkiri bahwa hadirnya fasilitas BNI Mobile sangat memudahkan nasabah BNI dalam melakukan berbagai macam transaksi. BNI Mobile menyediakan banyak fitur transaksi di dalamnya mulai dari cek saldo, cek mutasi, transfer ke sesama maupun Bank lain hingga bayar tagihan dan Top Up Dompet Digital.

Meski begitu, ternyata penggunaan layanan BNI Mobile tidak bisa luput dari yang namanya masalah. Belum lama ini kami menerima keluhan dari salah satu pengguna BNI Mobile terkait Kode Error 304 yang muncul saat membuka aplikasi BNI Mobile.

Perlu diketahui bahwa BNI Mobile memang memiliki beberapa Kode Error yang kerap muncul, salah satunya adalah Error 304. Masing-masing Kode Error yang tertera di aplikasi ini memiliki artinya sendiri.

Selain itu, setiap permasalahan yang ditandai dengan munculnya Kode Error juga punya keterangan masing-masing terkait penyebab hingga cara yang diperlukan sebagai solusinya. Berikut ini telah kami siapkan rangkuman informasi berisi penyebab dan solusi Mobile Banking Error 304.

BNI Mobile Error 304

BNI Mobile Error 304

Sama seperti layanan BCA Mobile, Livin by Mandiri, BRImo, aplikasi BNI Mobile yang digunakan para nasabah Bank BNI juga kerap mengalami kendala. Ada berbagai macam kendala atau permasalahan yang terjadi di BNI Mobile, mulai dari BNI Mobile tidak bisa transfer, BNI Mobile tidak bisa cek saldo hingga muncul Kode Error MBANK37 yang membuat akun BNI Mobile tidak bisa aktivasi.

Diatas juga sempat kami singgung bahwa setiap masalah yang terjadi pada Mobile Banking BNI biasanya disertai dengan keterangan berupa Kode Error. Kode ini yang nantinya bisa digunakan untuk mencari tahu penyebab sekaligus cara mengatasinya.

Bicara soal Kode Error pada layanan Mobile Banking BNI, sebagai pengguna layanan ini pernahkah kalian menjumpai adanya Kode Error 304? Bagi yang belum tahu, Kode Error 304 memiliki arti bahwa aplikasi BNI Mobile tidak bisa digunakan sama sekali.

Dengan begitu, ketika akun BNI Mobile mengalami masalah ini bakal mengganggu transaksi yang ingin dilakukan lewat aplikasi tersebut. Lalu apakah pengguna perlu datang ke Bank BNI dan bertemu petugas Customer Service untuk mengatasi masalah tersebut?

Tenang, jangan dulu datang ke Bank, sebab kami punya beberapa cara yang bisa digunakan sebagai solusi BNI Mobile Error 304 lengkap dengan beberapa faktor yang ditengarai menjadi penyebab BNI Mobile mengalami kendala tersebut :

1. Perbarui Aplikasi BNI Mobile

Cara pertama adalah melakukan update aplikasi BNI Mobile melalui Google Play Store atau App Store. Perlu diketahui bahwa Error 304 pada layanan BNI Mobile bisa terjadi karena aplikasi yang terinstal masih versi lama. Setelah di update, nantinya layanan tersebut bisa kembali digunakan seperti biasa.

2. UNROOT Smartphone

Khusus untuk kalian yang menginstall aplikasi BNI Mobile di smartphone yang sudah di Root,  maka perlu dilakukan UNROOT terlebih dahulu untuk mengatasi Error 304. Sebab, aplikasi ini tidak bisa berjalan pada perangkat yang sudah di modifikasi atau di Root.

Biasanya proses Root pada smartphone dilakukan ketika pengguna membutuhkan akses khusus dengan game atau aplikasi sejenisnya. Lalu untuk melakukan UNROOT kalian bisa Reset Factory atau meminta bantuan teknisi smartphone di gerai resmi atau jasa langganan kalian.

3. Gunakan Aplikasi Magisk

Gunakan Aplikasi Magisk

Selanjutnya, jika smartphone yang sudah di Root tidak ingin di UNROOT, maka cobalah menggunakan aplikasi Magisk. Di aplikasi ini kalian bisa mengaktifkan fitur khusus. Supaya lebih jelasnya, langsung saja ikuti langkah-langkah di bawah ini :

  • Buka aplikasi Magisk
  • Masuk ke menu Settings
  • Pilih Configure DenyList
  • Lalu cari aplikasi BNI Mobile dan ketuk kotak kecil di sebelah kanan sampai muncul tanda Checklist.
  • Setelah itu tekan sekali lagi kotak kecil tersebut lalu aktifkan semua src yang muncul di bawahnya
  • Jika sudah, sekarang coba buka aplikasi BNI Mobile. Jika sudah tidak muncul kode Error 304, artinya cara ini berhasil mengatasi masalah tersebut dan smartphone yang telah di Root masih tetap bisa mengakses layanan BNI Mobile.

4. Paksa Berhenti Aplikasi BNI Mobile

Sedangkan cara terakhir untuk mengatasi BNI Mobile Error 304 adalah menghentikan paksa aplikasi BNI Mobile di menu Setelan. Cara ini dilakukan untuk membuang semua Bug yang mungkin masih tersisa setelah melakukan ketiga cara diatas.

Untuk menghentikan paksa aplikasi BNI Mobile di smartphone kalian bisa simak langkah-langkahnya berikut ini :

  • Masuk ke menu Setelan
  • Pilih Apl
  • Pilih Kelola Aplikasi
  • Cari aplikasi BNI Mobile
  • Setelah itu ketuk tombol Paksa Berhenti di bagian bawah
  • Konfirmasi  dengan cara tekan tombol YA
  • Selesai

KESIMPULAN

Itu dia penjelasan dari Pakaiatm.com mengenai kendala 304 pada aplikasi BNI Mobile. Ketika muncul Kode masalah 304 di halaman awal aplikasi BNI Mobile, artinya untuk sementara waktu kalian tidak bisa menggunakan layanan tersebut.

Penyebab telah kami jelaskan diatas, yaitu karena aplikasi belum di update, perangkat sudah di Root dan lain sebagainya. Lalu jika mendapati masalah tersebut, kalian bisa gunakan beberapa cara diatas sebagai solusinya, tanpa harus datang ke Bank BNI atau menghubungi Call Center BNI Mobile.

sumber gambar :

  • Tim Pakaiatm.com
  • Channel Youtube Aiz Work
  • Channel  Youtube BANG OJAN