Biaya Transfer BCA ke BRI – Transfer merupakan salah satu transaksi finansial yang sudah pasti akan dilakukan oleh setiap pemilik rekening bank, dimana transaksi tersebut dilakukan untuk berbagai macam tujuan. Mulai dari pembelian, pembayaran ataupun memindahkan dana dari rekening satu ke rekening lainnya.
Transaksi transfer uang sendiri dapat dilakukan ke sesama bank ataupun beda bank, dan ada biaya yang dikenakan apabila melakukan transfer antar bank. Apabila transfer dilakukan ke sesama bank, biasanya tidak akan dikenakan biaya. Dan hal tersebut berlaku untuk seluruh bank di Indonesia.
Dan pada kesempatan ini, kami ingin memberikan pembahasan mengenai biaya transfer BCA ke BRI. Barang kali saja ada diantara kalian yang merupakan pengguna bank BCA, kemudian ingin melakukan transfer ke BRI. Akan tetapi kalian belum mengetahui berapa biaya transfer yang dikenakan.
Maka dari itu, tidak ada salahnya bagi kalian untuk melihat terlebih dahulu pembahasan yang akan kami berikan pada kesempatan ini. Karena selain memberikan pembahasan mengenai biaya transfer, kami juga turut memberikan pembahasan lainnya, seperti limit transfer dan cara transfer.
Limit Transfer BCA ke BRI
Sebelum kami bahas lebih lanjut mengenai biaya transfer, ada baiknya jika kalian ketahui juga limit transfer yang dapat dilakukan. Dimana limit transfer BCA ke BRI itu berbeda-beda, sesuai dengan jenis kartu debit yang digunakan. Untuk lebih jelasnya, kalian bisa langsung melihat limit transfer BCA ke BRI berikut ini.
Media Transfer | Paspor Blue | Paspor Gold | Paspor Platinum |
---|---|---|---|
Mesin ATM | Rp 15.000.000 | Rp 20.000.000 | Rp 25.000.000 |
m-BCA | Rp 15.000.000 | Rp 20.000.000 | Rp 25.000.000 |
Internet Banking | Rp 500.000.000 | Rp 500.000.000 | Rp 500.000.000 |
Mesin EDC | Rp 50.000.000 | Rp 75.000.000 | Rp 100.000.000 |
Jadi untuk kalian yang sekiranya ingin memiliki limit transfer tinggi, maka kalian perlu menggunakan jenis kartu debit Paspor Platinum. Karena limit transfer BCA Paspor Platinum merupakan yang tertinggi dibandingkan beberapa jenis kartu debit lainnya yang ditawarkan oleh BCA.
Biaya Transfer BCA ke BRI
Setelah mengetahui besarnya limit transfer yang dapat dilakukan, lantas berapa besarnya biaya transfer BCA ke BRI? Untuk besarnya biaya yang dikenakan juga tergantung dari jenis transfer yang digunkan, dimana ada banyak jenis transfer yang dapat dilakukan, mulai dari jenis transfer online, BI-Fast, LLG dan RTGS.
Untuk mengetahui besarnya biaya transfer BCA ke BRI secara lengkap, maka kalian bisa langsung melihatnya dibawah ini.
Keterangan | Biaya |
---|---|
Online | Rp 6.500 |
BI-Fast | Rp 2.500 |
LLG | Rp 2.900 |
RTGS | Rp 25.000 – Rp 30.000 |
Apabila kalian ingin lebih menghemat biaya transfer BCA antar bank, seperti misalnya ke bank BRI, maka kami sarankan untuk menggunakan jenis transfer BI-Fast. Karena jenis transfer ini yang memiliki biaya transfer paling rendah dibandingkan dengan jenis transfer lainnya.
Cara Transfer BCA ke BRI
Setelah mengetahui berapa besarnya biaya transfer yang perlu dikeluarkan, maka saatnya mengetahui bagaimana cara transfer dari BCA ke BRI. Dimana untuk cara transfer juga dapat dilakukan melalui beberapa media, mulai dari mesin ATM, mobile banking sampai dengan internet banking.
1. m-BCA
Cara transfer pertama yang akan kami berikan ialah cara transfer melalui m-BCA, jadi sebelum kalian memutuskan untuk transfer menggunakan cara ini, pastikan kalian sudah terdaftar sebagai pengguna m-BCA terlebih dahulu. Apabila kalian belum terdaftar, maka tidak dapat menggunakan cara ini.
- Pertama-tama silahkan buka aplikasi BCA Mobile.
- Kemudian dilanjutkan dengan pilih m-Transfer.
- Setelah itu silahkan pilih menu Transfer Antar Bank.
- Selanjutnya masukan Informasi Transfer, mulai dari Bank Tujuan, Nomor Rekening, Jumlah Transfer dan Jenis Transfer.
- Setelah semua informasi transfer terisi dengan benar, silahkan pilih Send.
- Periksa kembali informasi transfer, dan pastikan semua sudah benar. Apabila sudah, silahkan pilih menu OK.
- Langkah terakhir tinggal Masukan PIN m-BCA.
- Dan proses transfer telah berhasil dilakukan.
2. Mesin ATM
Selain dapat melakukan transfer antar bank melalui m-BCA, kalian nasabah BCA juga dapat melakukan transfer melalui mesin ATM. Dimana langkah untuk transfer BCA ke BRI melalui mesin ATM juga sebenarnya sangat mudah dilakukan, namun membutuhkan kode transfer BRI.
- Silahkan masukan Kartu Debit BCA.
- Kemudian masukan PIN kartu debit BCA.
- Langkah selanjutnya silahkan pilih Transaksi Lainnya.
- Setelah itu silahkan pilih Transfer.
- Pada bagian selanjutnya, silahkan pilih Ke Rekening Bank Lain.
- Silahkan masukan Kode Bank BRI + Nomor Rekening Tujuan.
- Setelah itu tinggal dilanjutkan memasukan Nominal Transfer.
- Silahkan konfirmasi transfer apakah semuanya sudah benar.
- Apabila semua sudah benar, silahkan pilih menu Benar.
3. Internet Banking
Untuk cara transfer terakhir yang dapat dilakukan adalah melalui internet banking BCA. Dimana sebelum dapat menggunakan layanan internet banking BCA, kalian juga harus sudah terdaftar sebagai pengguna layanan ini sebelumnya. Apabila belum terdaftar maka kalian tidak dapat menggunakan layanan ini.
- Langkah pertama silahkan kunjungi www.klikbca.com.
- Kemudian dilanjutkan dengan pilih Login Individual.
- Silahkan Masukan UserID dan Password dengan benar.
- Selanjutnya tinggal pilih menu Transfer Dana.
- Kemudian pilih Daftar Rekening Tujuan, apabila baru pertama kali melakukan transfer ke rekening tersebut.
- Apabila sudah pernah melakukan transfer sebelumnya, silahkan pilih Transfer ke Rekening Bank Lain Dalam Negeri.
- Silahkan Isi Detail Transfer, mulai dari Rekening Tujuan, Jenis Transfer, dan Nominal Transfer.
- Setelah itu masukan Kode KeyBCA dengan respon 2.
- Apabila sudah mengisi Kode KeyBCA, maka tinggal pilih Lanjutkan.
- Langkah selanjutnya tinggal masukan Kode KeyBCA dengan respon 1.
- Kemudian dilanjutkan dengan pilih Transfer Sekarang.
Akhir Kata
Demikian itu pembahasan mengenai biaya transfer BCA ke BRI yang sekiranya dapat Pakai ATM berikan pada kesempatan ini, mudah-mudahan saja dari pembahasan tentang biaya transfer yang baru kami berikan diatas tadi dapat memberikan banyak manfaat dan tambahan informasi bagi kalian.