ATM BNI Minta Tanggal Lahir – Bank Negara Indonesia atau lebih di kenal dengan BNI, mungkin menjadi salah satu bank yang cukup terkenal dan memiliki banyak nasabah. Bagaimana tidak, BNI selalu memberikan pelayanan terbaik terhadap para nasabahnya.
Salah satu yang dapat dirasakan yaitu dengan sudah adanya fasilitas mesin-mesin ATM di berbagai penjuru tempat. Sehingga nantinya para nasabah dapat dengan mudah untuk melakukan berbagai transaksi perbankan seperti CEK SALDO, transfer, tarik tunai dan lainnya.
Namun dalam setiap transaksi di mesin ATM BNI tersebut, nantinya para nasabah juga tidak secara terus menerus untuk dapat menikmatinya. Ada saat atau waktunya mengalami masalah dimana terjadi mesin ATM BNI tidak mau merespon, KARTU ATM TERTELAN, dan nasabah diminta tanggal lahir.
Mungkin jika mesin ATM BNI tidak merespon dan kartu ATM BNI tertelan sudah sering anda dengar, namun jika diminta untuk memasukkan tanggal lahir tentunya sedikit nasabah yang mengalami. Walaupun pastinya ada juga yang mengalami masalah untuk dimintai memasukkan tanggal lahir.
ATM BNI Minta Tanggal Lahir Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
Untuk lebih jelas mengenai masalah berupa muncul pada layar ATM BNI meminta tanggal lahir berikut akan pakaiatm.com sampaikan secara jelas dibawah ini dari penyebab dan cara mengatasinya. Jadi simak terus ulasan ini sampai akhir agar anda paham mengenai masalah ATM minta tanggal lahir.
Penyebab ATM BNI Meminta Memasukkan Tanggal Lahir
Untuk penyebab masalah mesin ATM BNI meminta tanggal lahir sendiri bisa dikatakan sangat sepele. Dimana para nasabah BNI telah menggunakan kartu PIN ATM BNI tersebut dengan waktu yang cukup lama.
Untuk meminimalisir tindak kejahatan, secara otomatis sistem BNI melakukan verifikasi dengan memunculkan layar tampilan baru saat anda ingin bertransaksi. Dimana mesin ATM minta tanggal lahir pemilik kartu ATM untuk verifikasi keamanan.
Cara Mengatasi ATM BNI Minta Tanggal Lahir
Jika sudah mengetahui penyebab masalah mesin ATM minta tanggal lahir, maka cara mengatasinya nasabah perlu untuk mengganti PIN ATM lama dengan yang baru. Dimana cara mengatasinya bisa dilakukan saat itu juga di mesin ATM atau bisa melakukan ganti PIN ATM di layanan mobile banking BNI.
1. Ganti PIN ATM BNI Baru di Mesin ATM
Cara ganti pertama sendiri bisa dilakukan dengan menggunakan mesin ATM saat itu juga, setelah anda menemukan masalah seperti ini. Caranya sendiri terbilang cukup mudah untuk dilakukan, seperti nasabah cukup mengganti PIN ATM lama dengan PIN ATM baru. Berikut langkah-langkahnya:
- Masukkan kartu ATM ke mesin ATM BNI.
- Pilih bahasa dan masukkan PIN.
- Kemudian pilih MENU LAINNYA.
- Lalu memilih jenis transaksi seperti transfer dan penarikan tunai, informasi saldo malah justru mesin ATM minta tanggal lahir.
- Tidak perlu panik dan khawatir, langsung saja masukkan format tanggal, bulan, tahun lahir si pemilik kartu ATM dan TEKAN UNTUK MELANJUTKAN.
- Setelah itu lanjut dengan masukkan PIN ATM BNI lama.
- Kemudian akan muncul layar tampilan baru dimana nasabah diminta untuk memasukkan 6 digit PIN baru.
- Sekali lagi masukkan 6 digit PIN baru tadi.
- Jika sudah maka layar tampilan pada mesin ATM, menunjukkan jika ganti PIN ATM telah selesai.
2. Ganti PIN ATM BNI Baru di Mobile Banking BNI
Cara ganti berikutnya yaitu dengan cara ganti PIN baru ATM BNI lewat fasilitas layanan mobile banking BNI. Untuk ganti di layanan mobile banking BNI sendiri sangat mudah untuk dilakukan, berikut langkahnya.
- Pertama masuk dan login ke aplikasi mobile banking BNI dengan masukkan USER ID & MPIN, lalu tekan Login.
- Kemudian anda akan dibawa ke menu utama dan langsung pilih menu Produk & Jasa Lainnya.
- Lalu pilih menu Ubah PIN Kartu Debit.
- Lalu pilih rekening mana yang akan di ubah PIN kartunya.
- Nantinya akan muncul layar validasi dan isi semua dari Nomor Rekening, Nama, Nomor Debit, PIN Lama, PIN Baru, PIN Baru Ulang, Password Transaksi kemudian klik Lanjut.
- Maka anda akan mendapatkan bukti ganti PIN lewat layanan SMS yang dikirimkan oleh pihak BNI.
Saat melakukan ganti PIN baru alangkah baiknya untuk mengganti dengan PIN yang mudah namun sulit untuk di tebak. Mungkin itulah informasi yang dapat pakaiatm.com sampaikan mengenai ATM BNI minta tanggal lahir baik itu dari penyebab dan cara mengatasinya, semoga dengan adanya ulasan ini dapat berguna dan bermanfaat.