Apa Itu ATM Non Tunai – Seperti sudah anda ketahui sendiri jika membuka rekening tabungan bank nantinya akan mendapat layanan atau fasilitas berupa kartu ATM yang dapat digunakan pada mesin ATM. Dimana di mesin ATM ini nantinya anda bisa melakukan beberapa transaksi.
Transaksi tersebut seperti tarik tunai, setor tunai, pembayaran dan masih ada beberapa transaksi lainnya. Anda bisa melakukan beberapa transaksi tersebut di beberapa MESIN ATM, karena sudah anda ketahui sendiri jika jenis mesin ATM ada beberapa dan memiliki fungsi yang berbeda.
Nah pada pembahasan kali ini pakaiatm.com akan menyampaikan informasi mengenai salah satu jenis mesin ATM tersebut, dimana yang akan dibahas yaitu apa itu mesin ATM non tunai. Mungkin sebagian nasabah sudah mengetahui dan juga pernah menggunakannya.
Namun pastinya banyak juga nasabah bank yang belum paham betul mengenai mesin ATM non tunai, fungsi dan cara menggunakannya. Untuk mengetahui lebih jelas mengenai apa itu ATM non tunai, simak terus ulasan ini sampai akhir agar anda paham.
Apa Itu ATM Non Tunai dari Fungsi & Cara Menggunakan
Mungkin bagi nasabah baru yang pertama kali membuka rekening tabungan perlu mengetahui apa itu mesin ATM ini dari fungsi dan cara menggunakannya, agar nanti bisa dengan mudah saat menemukan atau menggunakan mesin ATM jenis ini. Lalu apa itu sebenarnya ATM non tunai sendiri?
Apa Itu ATM Non Tunai
ATM non tunai itu sendiri merupakan salah satu jenis mesin ATM yang dikeluarkan oleh pihak bank-bank yang ada di Indonesia untuk memudahkan para nasabahnya melakukan transaksi. Beberapa transaksi dapat dilakukan di mesin ini seperti cek saldo, top up e-money, transfer, bayar tagihan, bayar belanjaan dan beberapa transaksi non tunai lainnya.
Fungsi Mesin ATM Non Tunai
Untuk fungsi mesin ATM non tunai ini sendiri nantinya dapat digunakan oleh nasabah untuk melakukan transaksi non tunai saja. Selain transaksi non tunai tidak dapat digunakan seperti untuk setor tunai maupun tarik tunai. Mungkin fungsi utama dari ATM non tunai hanya itu saja.
Namun di beberapa ATM non tunai juga memberikan fasilitas menyimpan nomor rekening dimana sering terhubung ke dalam fitur rekening favorit. Hal ini akan memudahkan anda saat ingin melakukan transaksi di lain waktu dengan tujuan yang sama tidak mengetik ulang nomor rekening tujuan tersebut.
Tidak hanya itu saja, ATM non tunai biasanya sudah diberikan papan ketik Qwerty seperti keyboard pada komputer. Dimana hal tersebut memiliki fungsi untuk digunakan nasabah saat mengetikkan pesan atau referensi ketika melakukan transaksi.
Cara Menggunakan ATM Non Tunai
Untuk cara menggunakannya sebenarnya tidak jauh berbeda dengan penggunaan mesin ATM jenis lainnya. Nah berikut akan pakaiatm.com sampaikan contoh melakukan transaksi di mesin ATM non tunai, dimana contohnya yaitu cara transfer ke rekening BCA melalui mesin ATM non tunai BCA.
- Masukkan kartu ATM ke mesin ATM non tunai BCA.
- Setelah itu masukkan PIN ATM anda.
- Lalu pilih menu TRANSFER.
- Pilih menu KE REK BCA.
- Masukkan nominal uang yang akan di transfer. Jika sudah klik YA.
- Setelah itu masukkan nomor rekening tujuan, lalu klik BENAR.
- Kemudian anda diminta mengisikan deskripsi transfer (jika perlu), lalu klik BENAR.
- Setelah itu anda akan diberikan sebuah rincian transaksi pada layar, periksa semua data yang telah dimasukkan. Jika sudah sesuai klik BENAR.
- Kemudian masukkan sekali lagi PIN ATM anda untuk mengkonfirmasi pembayaran.
- Nantinya mesin ATM non tunai akan memproses dan mengeluarkan struk transaksi.
- Pada layar akan muncul layar tampilan baru mengenai apakah anda ingin melakukan transaksi lain. Pilih TIDAK untuk mengakhiri.
- Terakhir jangan lupa untuk ambil kartu ATM yang keluar dari mesin.
Mungkin itulah yang bisa pakaiatm.com sampaikan mengenai apa itu ATM non tunai, fungsinya dan cara menggunakan mesin ATM non tunai. Semoga informasi tersebut bisa membantu anda yang belum paham mengenai mesin ATM non tunai dan cara menggunakannya.