Aktivasi Mobile Banking BNI Gagal Terus – Penggunaan layanan Mobile Banking mungkin sudah menjadi hal wajib untuk memudahkan setiap urusan para nasabah. Karena dengan aktivasi Mobile Banking, urusan transaksi perbankan Anda akan lebih praktis dan simple tanpa harus datang ke ATM atau kantor.
Salah satu transaksi yang bisa dilakukan lewat Mobile Banking sendiri seperti transfer, cek saldo, cek mutasi rekening, pembayaran, pembelian dan lainnya. Hanya saja sebelum bisa menikmati layanan tersebut, Anda harus daftar di kantor cabang untuk mendapatkan akses masuk Mobile Bankingnya.
Nah hampir semua bank-bank di Indonesia telah memberikan layanan berupa Mobile Banking guna mempermudah setiap urusan transaksi keuangan para nasabah. Tidak terkecuali bagi nasabah Bank Negara Indonesia atau lebih dikenal dengan BNI juga sudah dibekali dengan layanan Mobile Banking ini.
Terkadang bagi beberapa nasabah BRI yang lakukan aktivasi BNI Mobile kerap mengalami sebuah masalah berupa aktivasi gagal terus. Dengan demikian proses aktivasi akan sedikit terhambat dan transaksi akan tertunda. Lalu apa sebenarnya penyebab yang menjadikan aktivasi Mobile Banking BNI gagal terus?
Aktivasi Mobile Banking BNI Gagal Terus
Untuk nasabah BNI yang alami hal serupa dan bertanya mengenai apa penyebabnya. Pada pembahasan kali ini pakaiatm.com akan sajikan secara lengkap apa saja penyebab dan cara untuk mengatasinya. Jadi terus untuk ikuti pembahasan terkait aktivasi M Banking BNI alami kegagalan terus sampai akhir.
Penyebab Aktivasi Mobile Banking BNI Gagal Terus
Berbicara mengenai penyebab yang menjadikan aktivasi gagal terus bisa terjadi karena beberapa hal. Namun secara umum proses aktivasi BNI Mobile gagal terjadi karena beberapa hal berikut, masalah ini juga kerap terjadi pada saat aktivasi layanan Mobile Banking bank lain.
1. Koneksi Buruk
Pertama, gagal aktivasi BNI Mobile terjadi karena jaringan yang terhubung dengan perangkat untuk akses layanan Mobile Banking BNI alami koneksi buruk. Karena layanan ini merupakan layanan online, menjadikan setiap pengaksesan perlu terhubung koneksi yang lancar.
2. Pulsa Tidak Cukup Untuk Meminta Kode OTP
Kedua, permasalahan gagal aktivasi juga dapat terjadi karena pulsa pada nomor yang akan didaftarkan tidak memiliki cukup pulsa. Karena proses permintaan SMS verifikasi mBanking BNI gagal terjadi akibat saat permintaan kode OTP ini tidak ada biaya pengiriman. Jika tidak ada pulsa maka kode OTP SMS verifikasi tidak akan dikirim oleh pihak bank BNI.
3. Server Aplikasi Bermasalah
Ketiga, tidak bisa atau gagal aktivasi Mobile Banking BNI dapat disebabkan oleh server BNI yang alami masalah atau sedang error. Mungkin ini sudah menjadi hal umum yang bisa terjadi saat pengaksesan Mobile Banking BNI, tidak terkecuali saat proses aktivasi. Karena error bisa datang kapan saja.
4. Aplikasi Belum Update Versi Terbaru
Keempat, bisa juga proses aktivasi Mobile Banking gagal terjadi karena aplikasi belum update ke versi terbarunya. Biasanya hal ini kerap tidak disadari oleh para nasabah BRI yang sudah mengunduh aplikasi BNI Mobile, namun terlalu lama dan belum sempat untuk lakukan proses aktivasi.
5. HP Belum Support Aplikasi BNI Mobile
Kelima, gagal terus saat aktivasi juga disebabkan karena perangkat atau HP yang digunakan belum support aplikasi BNI Mobile Banking. Dengan begitu, penolakan akan terjadi saat Anda mulai mengakses layanan Mobile Banking saat proses aktivasi.
Cara mengatasi Aktivasi Mobile Banking BNI Gagal Terus
Tidak perlu khawatir akan kegagalan saat proses aktivasi layanan M Banking BNI, karena kami sudah siapkan beberapa cara jitu yang bisa atasi permasalahan tersebut. Untuk itu, silakan ikuti beberapa cara atau langkah di bawah ini untuk proses mengatasi kegagalan saat aktivasi Mobile Banking.
1. Pastikan Jaringan Internet Stabil
Jika permasalahan datang karena koneksi internet tidak lancar atau buruk saat proses pengaksesan. Cara mengatasi paling ampuh adalah dengan memastikan terlebih dahulu jaringan internet. Jika benar buruk, silakan gunakan koneksi lain seperti paket data atau Wi-Fi rumah.
2. Mengisi Pulsa
Lalu gagal aktivasi karena tidak bisa bisa mendapatkan kode OTP akibat pulsa di nomor terdaftar tidak ada pulsa, maka jalan satu-satunya adalah dengan mengisi pulsa. Setelah berhasil mengisinya silakan untuk minta kode OTP ulang.
3. Setting Perizinan Aplikasi
Selain dua hal di atas, Anda juga perlu untuk lakukan setting pengaturan HP guna bisa mengakses aplikasi yang diperlukan di BNI Mobile.
- Buka menu “Pengaturan”.
- Lalu pilih “Manajemen Aplikasi”.
- Lanjut pilih “BNI Mobile”.
- Terakhir pastikan di bagian izin aplikasi telah di izinkan semua.
4. Update Aplikasi BNI Mobile
Jika pokok permasalahan yang menjadikan gagal terus saat aktivasi BNI Mobile di iPhone atau Android adalah belum update aplikasi. Maka cara mengatasinya Anda tinggal lakukan update aplikasi tersebut ke versi terbaru, silakan update sesuai dengan HP Anda entah Android atau iPhone.
- Pertama silakan buka Google Play Store atau App Store.
- Jika sudah ketika “Mobile Banking BNI” di kolom pencarian.
- Setelah itu akan muncul aplikasi Mobile Banking dan klik “Update”.
Jika perlu Anda juga bisa atasi dengan uninstall aplikasi BNI Mobile Banking tersebut kemudian download BNI Mobile Banking lagi dengan versi terbaru.
5. Pastikan HP Support
Selain melakukan update, Anda juga memastikan jika perangkat yang digunakan untuk akses aplikasi Mobile Banking BNI sudah support. Di mana minimum versi operasi android 5.0.0 (Lolipop) ke atas, jadi jika HP Anda di bawah versi tersebut maka tidak bisa menggunakan aplikasi BNI Mobile.
Permasalahan gagal login juga bisa diatasi dengan cara mencoba aktivasi BNI atau login BNI Mobile Banking di HP Lain. Mungkin ini bisa dilakukan HP sebelumnya tidak support dan alami kendala masalah error sehingga tidak bisa buka aplikasi BNI Mobile.
6. Pastikan HP Tidak Dalam Kondisi Root
Layanan Mobile Banking entah itu dari BNI atau bank lain, tentu tidak akan bisa diakses saat aplikasi berada di perangkat yang sudah pernah di root atau jailbreak. Itu tandanya, Anda perlu pastikan kondisi HP tidak di root guna aktivasi tidak alami kegagalan.
7. Nomor Terdaftar Wajib di SIM 1
Kegagalan juga terjadi kerap dialami oleh nasabah BNI yang memasang nomor HP terdaftar di slot SIM 2. Karena layanan Mobile Banking mewajibkan nomor HP terdaftar berada di slot SIM 1. Jadi jika tertukar silakan pindahkan dahulu nomor tersebut ke slot SIM 1.
8. Hubungi Pihak Bank BNI
Jika dirasa beberapa cara mengatasi aktivasi BNI Mobile masih saja gagal, maka cara terakhir yang bisa dilakukan adalah dengan menghubungi pihak BNI baik itu lewat call center BNI di 1500046 atau datang langsung ke kantor cabang BNI dan minta bantuan pada customer service.
Catatan : Gagal aktivasi di atas juga akan memunculkan kode error sebagai penjelas jika pokok permasalahan tidak bisa aktivasi datang karena hal tertentu.
Mungkin seperti itulah pokok permasalahan mengenai penyebab dan cara mengatasi aktivasi gagal terus saat aktivasi BNI Mobile Banking yang dapat pakaiatm.com sajikan. Adanya pembahasan gagal aktivasi layanan M Banking BNI di atas semoga bisa bermanfaat bagi semua yang membutuhkan.